Padepokan Silat Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi - Ma'ruf

Padepokan Silat Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi - Ma'ruf

Padepokan silat tertua di Tasikmalaya menyatakan dukunganya kepada pasangan capres cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf. Sementara di Semarang, Jawa Tengah, ribuan tukang parkir juga menggelar dukungan untuk Jokowi-Ma'ruf.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (31/1/2019), perwakilan berbagai cabang Padepokan Pencak Silat Padjajaran berkumpul di padepokan silat di Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu siang.

Mereka datang untuk memperingati ulang tahun pedepokan pencak silat yang dihadiri langsung pimpinan Padepokan Padjajaran dan tokoh lainya. Perayaan ulang tahun yang sekaligus ajang silaturahmi dari berbagai cabang Padepokan Padjajaran juga dijadikan momen untuk mendeklarasikan dukungan untuk Jokowi-Ma'ruf.

Mereka mengklaim jika para anggotanya yang berjumlah sampai 17 juta tersebar di seluruh Nusantara, akan bekerja keras untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf.

Dukungan serupa juga digelar ribuan orang tukang parkir dari berbagai tempat di Kota Semarang. Mereka memadati Gedung Serbaguna Taman Budaya Raden Saleh, demi mendukung Jokowi-Ma'ruf. (Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Mevi Linawati pada 31 January 2019, 07:45 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights