Paul George berhasil tampil gemilang saat LA Clippers mengalahkan Cleveland Cavaliers dalam lanjutan NBA pada (4/2/2021). LA Clippers berhasil mengalahkan Cleveland Cavaliers dengan skor yang cukup jauh 121-99. LA Clippers sebenarnya telah memimpin sejak pertandingan dimulai. Mereka berhasil mengalahkan Cleveland Cavaliers dengan poin 33-25 di kuarter pertama. Namun, permainan LA Clippers tidak mudah. Kuarter kedua Paul George dkk malah dikalahkan Cleveland Cavaliers dengan poin 19-24. Namun, LA Clippers berhasil bermain dengan baik di kuarter ketiga, mereka tampil dominan dan menang dengan poin 36-25. Kemenangan LA Clippers berhasil ditutup dalam kuarter keempat dimana mereka menang dengan selisih poin yang cukup jauh 33-25. Paul George berhasil mengoleksi 36 poin dengan catatan 4 rebound dan 6 assist saat LA Clippers berhasil mengalahkan Cleveland Cavaliers. Kini LA Clippers berada dalam peringkat kedua dalam klasemen NBA wilayah barat, sedangkan Cleveland Cavaliers berada diperingkat 7 klasemen sementara wilayah timur. Berikut aksi-aksi terbaik dari Paul George saat membantu LA Clippers meraih kemenangan atas Cleveland Cavaliers di NBA hari ini.
06:24
15:18
15:18
12:54
07:55
07:07
04:46
14:23
06:21
06:28