Mobil Penabrak 7 Sepeda di Jalan Sudirman Positif Konsumsi Narkoba
Polda Metro Jaya memastikan pengendara mobil yang menabrak tujuh pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, positif mengosumsi narkoba. Tersangka yang juga aparatur sipil negara sudah ditahan polisi dan terancam hukuman 10 tahun penjara.
Seperti ditayangkan Liputan 6 SCTV, Senin (30/12/2019), Prasetyo, pengemudi minibus yang menabrak tujuh pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, akhirnya ditetapkan sebagai tersangka. Aparatur sipil negara itu juga ditahan untuk memudahkan proses penyidikan.
Dari hasil pemeriksaan, Prasetyo terbukti di bawah pengaruh pil ekstasi saat mengendarai kendaraan. Kepastian diperoleh dari hasil tes urin tersangka yang positif mengonsumsi narkoba.
Sementara itu, dua dari tujuh korban hingga kini masih menjalani perawatan di rumah sakit sedangkan lima korban lain sudah diperbolehkan pulang ke rumah.
Seperti diberitakan, kecelakaan terjadi saat sekelompok pesepeda melintas di Jalan Jenderal Sudirman, dari arah Semanggi menuju Bundaran Senayan. Tiba-tiba dari arah belakang, mobil minibus yang dikemudikan tersangka melaju dengan kecepatan tinggi hingga menabrak tujuh korban.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: 25 Tahun Liputan 6 SCTV, Sejarah Kelahiran Program Berita Aktual Tajam dan Terpercaya
Nasional 26 Mei 2021, 15:56 WIB -
VIDEO: 25 Tahun Liputan 6 SCTV, Dedikasi Jurnalis di Tengah Peristiwa Bencana
Nasional 20 Mei 2021, 06:07 WIB -
VIDEO: 25 Tahun Liputan 6 SCTV, Kabarkan Berita dari Berbagai Penjuru Dunia
Nasional 19 Mei 2021, 08:29 WIB
-
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 4 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 5 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Aksi Polisi di Cengkareng Berhasil Gagalkan Peredaran 389 Kg Sabu!
TV 6 jam yang lalu -
Vadel Badjideh Tersulut Emosi Saat Tahu Selebgram Y Datangi Polres Jaksel Karena...
Hiburan 7 jam yang lalu