Sutopo Purwo Nugroho dan Dedikasinya untuk Indonesia

Sutopo Purwo Nugroho dan Dedikasinya untuk Indonesia

Sutopo Purwo Nugroho bukan artis, bukan juga politikus. Namun, namanya begitu dikenal publik lewat dedikasi dan edukasinya dalam menjelaskan tentang bencana alam yang tengah dialami Indonesia. Tujuannya, agar masyarakat lebih peduli dan cepat tanggap dalam menghadapi bencana.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Senin (8/7/2019), di balik kesigapannya menjadi garda depan dalam menginformasikan berbagai kejadian bencana di Indonesia itu, Sutopo menahan sakit akibat penyakit yang sangat ditakuti orang, kanker.

1,5 tahun sejak divonis kanker paru, sel ganas itu mulai menyebar ke seluruh tubuhnya. Namun, Sutopo tetap menjalankan tugasnya sebagai Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Semangat mengedukasi inilah yang membuatnya begitu diingat publik. Ucapan terima kasih atas pengabdiannya acap kali menghiasi laman media sosial miliknya.

Rangkaian dukungan ke Sutopo pun mengalir di lini masa agar dia kuat melawan sakit. Termasuk saat dia ingin bertemu sang idola, Raisa.

Anda tentu masih ingat saat #sutopomeetraisa menjadi trending topik setelah ayah 2 anak ini mengunggah keinginannya untuk bertemu penyanyi cantik itu.

Kini, sosok pemberi informasi kebencanaan tersebut telah tiada. Namun, semangat dan dedikasi Sutopo Purwo Nugroho dalam memberi pembelajaran kepada sesama akan terus dikenang. (Rio Audhitama Sihombing)

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 08 July 2019, 13:15 WIB

Video Terkait

Spotlights