Anies Baswedan: Sistem Zonasi PPDB Dapat Tingkatkan Mutu Sekolah

Anies Baswedan: Sistem Zonasi PPDB Dapat Tingkatkan Mutu Sekolah

Memasuki hari kedua Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di sejumlah sekolah masih terlihat adanya antrean untuk pengambilan nomor pendaftaran. Sementara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingatkan sistem zonasi justru dapat meningkatkan mutu sekolah.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (25/6/2019), puluhan orangtua siswa mendatangi gedung SMK Negari 16 Jakarta Pusat untuk mendapatkan token pendaftaran sebagai salah satu syarat masuk sekolah.

Meski pendaftaran tidak seramai hari pertama yang mencapai 673 pendaftar, pada hari kedua formulir pendaftaran telah disiapkan sebanyak 500 lembar.

Dalam kesempatan terpisah, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai sistem zonasi justru dapat meningkatkan mutu sekolah. Anies Bawedan memastikan sistem PPDB 2019 jalur zonasi dengan tetap mempertimbangkan nilai ujian nasional, tidak akan memunculkan sekolah favorit di tiap zonasi.

"Kita sampai pada kesimpulan bahwa zonasi di Jakarta harus ada penyesuaian. Kita memilik pola dari SD sampai SMA yang berbeda," ujar Anies Baswedan.

Anies Baswedan menambahkan dengan berlakunya sistem zonasi, seluruh siswa yang masuk dalam sekolah tertentu akan memiliki standard kualitas yang sama.

Ringkasan

Oleh Karlina Sintia Dewi pada 25 June 2019, 12:16 WIB

Video Terkait

Spotlights