Warga Mesir Ngamuk Saat Ditilang Polisi di Jakarta Timur

Warga Mesir Ngamuk Saat Ditilang Polisi di Jakarta Timur

Seorang pria warga negara Mesir protes setelah diberhentikan polisi yang tengah menggelar razia di Jalan Basuki Rahmat, Jakarta Timur, Selasa siang. Dia menolak ditilang meski kedapatan tak menggunakan helm dan tidak memiliki SIM.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (8/5/2019), meski polisi sudah memberitahu pelanggarannya, dia bersama rekannya terus menolak untuk ditilang.

Setelah berulang kali mengelak, akhirnya pria ini pasrah. Polisi pun memberinya surat tilang.

Setelah ditilang, amuk pria ternyata belum reda. Kali ini giliran jurnalis yang jadi sasaran amuk.

Dalam razia gabungan Satlantas Jakarta Timur dan Dinas Perhubungan ini, petugas menjaring ratusan pesepeda motor dan puluhan pengendara mobil boks dan truk yang melanggar aturan lalu lintas. (Rio Audhitama Sihombing)

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 08 May 2019, 07:08 WIB

Video Terkait

Spotlights