Sayur Sop dan Tempe, Menu Santap Siang Jokowi  Bersama Buruh Sepatu Tangerang

Sayur Sop dan Tempe, Menu Santap Siang Jokowi Bersama Buruh Sepatu Tangerang

Kedatangan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di sebuah pabrik sepatu di kawasan Cikupa, Tangerang, mendapat sambutan meriah para pekerja.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (1/5/2019), Jokowi sempat berkeliling pabrik dan menyapa para pekerja yang sedang beraktivitas. Dia juga didampingi sejumlah menteri, di antaranya Menteri Perindustrian serta Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Acara kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama para pekerja. Jokowi](3953887 "") tampak menikmati menu yang disuguhkan, yakni berupa nasi putih, sayur sop, tempe goreng, telur rebus, dan buah salak.

Dalam kesempatan itu, Jokowi menyatakan akan meningkatkan produktivitas dengan mendongkrak kemampuan dan ketrampilan para pekerja. Karena produktivitas para pekerja sangat berpengaruh terhadap produksi pabrik.

"Yang paling penting kita ini meningkatkan produktivitas supaya perusahaan menggaji lebih tinggi, karena produktivitas itu sudah menyangkut produksi yang dihasilkan," ujar Presiden Jokowi.

Dia pun berharap peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh pada 1 Mei hari ini berjalan dengan baik, penuh kegembiraan, dan kondusif.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 01 May 2019, 14:28 WIB

Video Terkait

Spotlights