Kuasa Hukum Sespri Gubernur Papua Bantah Kliennya Aniaya 2 Pegawai KPK
Sedianya sekretaris Pribadi Gubernur Papua Elpius Hugi dimintai keterangannya pada hari Senin kemarin sebagai saksi dalam kasus dugaan penganiyaan dua pegawai KPK.
Namun, karena alasan tengah mendampingi Gubernur Papua, kuasa hukumnya menyampaikan Elpius tidak bisa hadir ke Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
Selain meminta penjadwalan ulang pemeriksaan, melalui kuasa hukumnya, Sespri Gubernur Papua itu membantah telah melakukan penganiayaan kepada dua penyidik KPK.
"Ada pemberitaan hidung patah dan muka robek, dan saya sudah menyerahkan foto bahwa tidak ada tanda-tanda penganiayaan oleh Pemda Papua," kata Kuasa Hukum Elpius Hugi Stefanus Roy Rening, seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (12/2/2019),
Sementara itu, juru bicara KPK memastikan foto yang ditunjukan kuasa hukum Elphius Hugi merupakan foto lama.
Menurut rencana, Penyidik Polda Metro Jaya akan memintai keterangan tim dokter yang melakukan visum terhadap dua pegawai KPK. Penyidik juga akan memintai memeriksa Sekda Provinisi Papua pada Kamis mendatang.
Sejauh ini, sudah10 orang diperiksa sebagai saksi kasus penganiayaan dua pegawai KPK yang terjadi di salah satu hotel Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.
Tim penyidik saat ini sudah menaikan status kasus penganiayaan pegawai KPK dari penyelidikan ketingkat penyidikan. Jika nantinya ditemukan barang bukti dan keterangan yang cukup, maka penyidik akan menetapkan tersangka penganiayaan. (Rio Audhitama Sihombing)
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 17 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 17 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Luapan Air Kali Krukut Merendam Jalan dan Permukiman di Kawasan Cilandak
TV Kemarin pukul 12:59 WIB
-
4 Selebriti Nonton Konser 2NE1 Jakarta, Marion Jola Nangis - Agung Karmalogy Dipeluk Park Bom
Hiburan 52 menit yang lalu -
VIDEO: Kena Pengeboran PDAM, Pipa Pertamina di Cilincing Bocor
Nasional 1 jam yang lalu -
VIDEO: Jelang Hadapi Sporting CP di Liga Champions, Mikel Arteta Minta Arsenal Kerahkan Seluruh Kemampuan
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
Sering Dibilang Tua, Rani DA3 yang Lakukan Operasi Plastik di Korea - Kini Lebih Percaya Diri
Dangdut 1 jam yang lalu -
VIDEO: TPS Prabowo Bersolek, Puluhan TNI dan Polisi Jaga Ketat
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak, Kombes Irwan Anwar Buka Suara
Nasional 2 jam yang lalu -
25 Fun Fact Tentang Baby Niken, Pernah Dapat Cowo Se-Red Flag Ini!
Hiburan 2 jam yang lalu -
Baby Niken Ceritakan Perjalanannya Di Dunia Politik
Hiburan 2 jam yang lalu -
VIDEO: Diduga Bakal Jadi Serangan Fajar, Mobil Sembako Dicegat Warga
Nasional 3 jam yang lalu -
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Sepak Bola 4 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Tangkap Pelaku Penipuan "Beruang Rusak Mobil Mewah"
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
TV 17 jam yang lalu