Kronologi Tewasnya Pekerja Galian Kabel di Kemang
Seorang pekerja galian kabel PLN yang belum diketahui identitasnya tewas di lobang galian yang dalamnya sekitar dua meter. Korban tewas lantaran tersengat arus listrik kabel tegangan tinggi yang baru selesai dipasang di sepanjang Jalan Kemang Raya Jakarta Selatan.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (28/1/2019), para pekerja galian langsung melakukan evakuasi jasad korban dengan alat seadanya dan dibawa ke mobil bak terbuka.
Sejumlah saksi mata menyebut, saat kejadian ada dua pekerja yang berada di dalam lobang galian kabel yang tergenang air.
Salah satu pekerja berhasil keluar dari dalam lobang galian, namun nahas korban tidak sempat menyelamatkan diri dan tewas di dalam lobang galian kabel.
"Ada 2 orang di dalam galian, yang satu langsung naik ke atas. Dan yang satu lagi tidak bisa ditolong," kata pekerja galian Toni.
Saat ini, jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati Jakarta Selatan. Untuk mengetahui penyebab tewasnya korban, kasus ini ditangani Polsek Mampang. (Rio Audhitama Sihombing)
RingkasanVideo Terkait
-
Fokus Pagi : Salah Satu Gedung di Kampus Unhas Makassar Dibakar Sekelompok Orang
TV 10 jam yang lalu
-
VIDEO: Prabowo Umumkan Upah Minimum Nasional 2025 Naik 6,5 Persen
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Momen Massa Kamisan Semarang Gelar Aksi #JusticeForGamme di Polda Jawa Tengah
Unik 4 jam yang lalu -
VIDEO: Detik-detik Perkelahian Dua Lawan Dua Orang di Jalan Selokan Mataram
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: Sinergi KAI Wisata dan LRT Jabodebek Ciptakan Peluang Bisnis
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Korea-Korea Selecao Sapu Bersih Laga Uji Coba di Portugal, Bantai Clube Futebol de Benfica 7-2
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
VIDEO: Gerai Sosis Wina Mendapat Pengakuan UNESCO
Lifestyle 11 jam yang lalu -
VIDEO: Taylor Swift Habiskan Black Friday di Tengah Lautan Merah saat Sang Pacar Menghadapi Raiders
Hiburan 11 jam yang lalu -
VIDEO: Kronologi Seorang Anak di Cilandak Bunuh Ayah dan Neneknya, Serta Tikam Ibunya dengan Sajam
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Banjir Luapan Sungai Citarum Masih Rendam Rumah Warga
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: PM Kanada Justin Trudeau Bertemu Donald Trump Terkait Ancaman Tarif
Internasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Benarkah Nanas Dapat Memicu Keguguran pada Ibu Hamil? Ini Penjelasannya
Cek Fakta 14 jam yang lalu