Temukan Retakan, Tim Investigasi Khawatir Terjadi Ambles Susulan di Jalan Gubeng

Temukan Retakan, Tim Investigasi Khawatir Terjadi Ambles Susulan di Jalan Gubeng

Jalan Gubeng Surabaya masih labil sehingga belum sepenuhnya aman untuk beraktivitas. Tim gabungan menemukan retakan horizontal dan vertikal yang dikhawatirkan bisa menimbulkan ambles susulan.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (21/12/2018), tim investigasi gabungan yang terdiri dari Polda Jatim, Labfor Mabes Polri, dan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) turun langsung meninjau Jalan Gubeng Surabaya yang ambles.

Tim meminta petugas yang melakukan aktivitas di atasnya harus ekstra hati-hati. Mengingat masih ada retakan horizontal maupun vertikal sehingga kawasan tersebut sebaiknya harus disterilkan.

Sementara itu, polisi akan menjerat siapa pun pihak yang lalai sehingga mengakibatkan Jalan Gubeng ambles. Polisi melihat ada kesalahan teknis dalam proyek pembangunan lantai dasar Rumah Sakit Siloam, sehingga berdampak pada amblesnya Jalan Gubeng.

Saat ini polisi sudah memeriksa 34 orang saksi, mulai dari pekerja proyek, kontraktor, hingga tim ahli geologi. (Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Raden Trimutia Hatta pada 21 December 2018, 07:29 WIB

Video Terkait

Spotlights