VIDEO: Kecelakaan Bus dan Mobil di Jalur Nganjuk-Madiun, 3 Penumpang Tewas
Kecelakaan maut terjadi di jalur lintas propinsi di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Mobil jenis minibus innova bertabrakan dengan bus penumpang, hingga menyebabkan tiga orang tewas di lokasi kejadian. Kecelakaan terjadi karena mobil minibus oleng, dan masuk ke jalur yang dilewati bus, hingga tabrakan dan membuat mobil terpental.
Kecelakaan maut ini terjadi di jalur lintas propinsi, Surabaya menuju Jawa Tengah, tepatnya di Desa Selorejo, Kecamatan Bagor Nganjuk. Mobil minibus bertabrakan dengan bus penumpang, Mira. Akibatnya 3 orang tewas seketika di lokasi kejadian, dan satu lainnya luka berat.
Korban tewas semua merupakan penumpang dari mobil, sementara seorang lagi luka berat. Kerasnya tabrakan, membuat kondisi minibus ringsek nyaris tak berbentuk.
AKP. Tomi Hermanto, Kapolsek Bagor Nganjuk mengatakan, kecelakaan bermula saat mobil yang dikemudikan panji whisnu kusuma, Warga Ponorogo, berjalan dari arah madiun menuju Surabaya, dengan kecepatan tinggi.
Saat di lokasi kejadian, mobil diduga berusaha mendahului kendaraan lain di depannya, namun akhirnya oleng dan masuk ke jalur berlawanan. Di saat bersamaan, melaju bus penumpang umum, Mira jurusan Surabaya-Solo, sehingga tabrakan tak terhindarkan.
"Sementara kita melaksanakan olah TKP sedang melaksanakan penyelidikan penelitian ulang langsung ditangani kepolisian Nganjuk belum bisa dipastikan kronologi. Tiga orang meninggal dunia dan satu luka berat," ujar AKP Tomi Hermanto, Kapolsek Bagor, Nganjuk, seperti ditayangkan dalam program Fokus, 10 September 2019.
Ketiga korban tewas dan korban luka-luka lainnya langsung dievakuasi ke rumah sakit umum terdekat, hingga kini kasus kecelakaan itu masih dalam penyelidikan satuan lalu lintas Polres Nganjuk.
Ringkasan
Video Terkait
-
VIDEO: Innalillahi, Seorang Pria Dibacok saat Sholat di Masjid
Nasional 04 Okt 2023, 17:00 WIB -
VIDEO: Ujian Praktik SIM C Baru, 90 Persen Pemohon di Nganjuk Dinyatakan Lolos
Nasional 09 Ags 2023, 18:00 WIB -
VIDEO: Jatim Park Miliki Koleksi Baru 2 Macan Dahan
Nasional 08 Sep 2021, 08:56 WIB
-
Tips Ampuh Melawan Burnout di Tengah Rutinitas Padat
Unik Baru saja -
Benarkah Membasahi Kepala Saat Awal Mandi Bisa Sebabkan Stroke?
Cek Fakta Baru saja -
VIDEO: Heboh! Penipuan 'Deepfake' Pakai Wajah Prabowo, Satu Pelaku Ditangkap
TV 8 jam yang lalu -
Fokus : Tak Kunjung Surut, Puluhan SD di Banjarmasin Kebanjiran
TV 10 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tertimbun Material Longsor, Dua Bocah di OKU Timur Tewas
TV 11 jam yang lalu -
VIDEO: Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli Adu Skill Melawan Rizky Ridho dan Muhammad Ferrari
Sepak Bola 11 jam yang lalu -
VIDEO Half Time Show: Senggol Program Mercusuar Naturalisasi Timnas Indonesia, STY Curhat di Sini!!!
Sepak Bola 12 jam yang lalu -
Aaliyah Massaid Umumkan Kehamilan Anak Pertamanya dengan Thariq Halilintar
Lifestyle 13 jam yang lalu -
Ivan Gunawan Berangkat ke Tanah Suci, Setelah Umrohkan Belasan Karyawannya
Hiburan 13 jam yang lalu -
VIDEO: Israel Bertahan di Lebanon Selatan, Temukan Rahasia Hizbullah
Internasional 13 jam yang lalu -
VIDEO: Kabar Isa Zega Ditahan Polda Jatim, Nikita Mirzani & Lucinta Luna Kirim Pesan Nyelekit
Hiburan 14 jam yang lalu -
VIDEO: 2 Penyelundup Imigran Rohingya Ditangkap
Nasional 14 jam yang lalu -
VIDEO: Samsung Galaxy S25 Menjanjikan Kamera yang Lebih Baik dan AI yang Disempurnakan
Teknologi 14 jam yang lalu