VIDEO: Panorama Wisata Lembah Indah di Kaki Gunung Kawi
Lembah Indah adalah obyek wisata yang menyajikan hamparan perkebunan di lembah pegunungan. Obyek wisata alam yang satu ini memiliki konsep resor edu. Pengunjung bisa melakukan wisata edukasi di lembah yang satu ini. Selain itu, obyek wisata ini juga menjadi tempat yang nyaman untuk bersantai. Berikut kita simak videonya pada Fokus, (20/3/2021).
Berdiri di atas lahan sekitar 20 hektar di lereng perbukitan Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Malang, Lembah Indah hadir sebagai tujuan wisata menarik dan menyita perhatian wisatawan dari sejumlah daerah.
Pada hari biasa, pengunjung yang datang ke kawasan wisata di kaki Gunung Kawi ini mencapai ratusan orang. Sementara, di akhir pekan ribuan orang akan datang ke sini. Di sini pengunjung dimanjakan dengan sejumlah kenyamanan, sebab kawasan wisata ini memadukan kedekatan antara hunian, pendidikan dan alam.
Wahana flying fox, pertanian dan peternakan sapi, semakin melengkapi kenyamanan wisatawan terutama yang datang bersama keluarga. Sejuknya udara, keindahan alam, dan hampir setiap sudut tempat menarik dijadikan obyek foto, terlebih adanya sejumlah tempat santai berupa kafe gubuk dan kafe payung membuat wisatawan yang datang ke sini ingin berlama-lama tinggal di tempat ini.
"Teman-teman yang datang ke Lembah Indah tidak hanya untuk menginap, tapi ada edukasi pertanian, peternakan, dan alam inilah yang akan kita jual," papar Yoyon Suryono, Pengelola Lembah Indah.
Untuk mencegah penularan Covid-19, pengelola wisata tetap menerapkan protokol kesehatan kepada para pengunjung, seperti penggunaan masker, dan tidak berkerumun.
RingkasanVideo Terkait
-
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
TV 14 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
TV 14 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Kecelakaan Beruntun di Turunan Silayur Semarang, Dua Korban Tewas
TV 15 jam yang lalu
-
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Cek Fakta Baru saja -
VIDEO: Bank Indonesia Akan Bekukan Rekening yang Terkait dengan Judi Online
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Pria Ini Ajarkan Cara Cepat Melepas Gigitan Ular, Berakhir Ngakak
Unik 8 jam yang lalu -
Ciri-Ciri Terkena Diabetes di Usia Muda, Kamu Wajib Waspada!
Lifestyle 9 jam yang lalu -
VIDEO: Fakta Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Truk Tronton Diduga Rem Blong
Unik 9 jam yang lalu -
VIDEO: Terungkap! 960.000 Mahasiswa dan Pelajar Terpapar Judi Online
TV 10 jam yang lalu -
Momen Paling Bahagia Christian Sugiono: Travelling Seru Bersama Anak
Lifestyle 10 jam yang lalu -
Bebaskan Anak Berkreasi, Prinsip Parenting Christian Sugiono
Lifestyle 10 jam yang lalu -
Parenting Ala Christian Sugiono: Santai tapi Menginspirasi!
Lifestyle 11 jam yang lalu -
VIDEO: 4 Gelandang yang Bisa Jadi Pengganti Rodri di Manchester City
Sepak Bola 11 jam yang lalu