VIDEO: BMKG Imbau Warga Jawa Timur Waspada Cuaca Ekstrem

VIDEO: BMKG Imbau Warga Jawa Timur Waspada Cuaca Ekstrem

Untuk sepekan ke depan, warga Jawa Timur, diimbau lebih waspada terkait adanya perubahan cuaca ekstrem yang mendadak. Yakni adanya fenomena siklus alam La Nina yang berpotensi terjadi bencana alam. Fenomena alam ini, ditandai dengan adanya curah hujan tinggi, disertai petir dan angin kencang.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas 2 Malang, mencermati perkembangan atmosfer laut pada Oktober 2020, ditandai perubahan cuaca ekstrem mendadak, atau biasa disebut siklus La Nina.

Diprediksi Jawa Timur sedang dalam masa peralihan cuaca, dari musim kemarau ke musim penghujan. Data BMKG menyebutkan seluruh kabupaten dan kota di Jawa Timur sedang mengalami perubahan cuaca ekstrem yang merata. Ditandai musim hujan lebih awal, dan terjadi peningkatan curah hujan. Demikian seperti diberitakan pada Liputan6, 22 Oktober 2020.

Diprediksi sepekan ke depan, di beberapa wilayah di Jawa Timur akan terjadi curah hujan tinggi. Hujan disertai petir dan angin kencang, berpotensi terjadi bencana alam.

Oleh karena itu, warga diimbau mengelola aliran air dengan baik dari hulu hingga hilir. Untuk meminimalisir terjadinya banjir dan tanah longsor. Pihak BMKG juga mengingatkan warga untuk hati-hati beraktivitas di luar rumah, terutama bila dalam perjalanan.

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 24 October 2020, 12:23 WIB

Video Terkait

Spotlights