VIDEO: RSI Siti Khodijah Sidoarjo Terima Bantuan 1 Unit Ventilator dari YPP SCTV-Indosiar
Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih SCTV-Indosiar, menyumbangkan satu unit paket ventilator lengkap, kepada Rumah Sakit Islam (RSI) Siti Khodijah, Sepanjang, Kabupaten Sidoarjo, Rabu siang.
Sumbangan ventilator tersebut sebagai bentuk kepedulian dari pemirsa setia SCTV-Indosiar untuk ikut membantu menekan angka kematian akibat pandemi COVID-19.
Guna menekan angka kematian, akibat pandemi COVID-19, Yayasan Pundi Amal dan Peduli Kasih SCTV-Indosiar menyumbangkan satu unit ventilator lengkap, kepada Rumah Sakit Islam Siti Khodijah, sebagai salah satu rumah sakit rujukan Covid-19, di Kabupaten Sidoarjo.
Penandatanganan dan penyerahan bantuan ventilator, diserahkan Kepala Stasiun SCTV-Indosiar Surabaya, Prihantono mewakili Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih, kepada Wakil Direktur Medis RSI Siti Khodijah Sepanjang, Sidoarjo, dr Sp. PK. Sri Widyaningsih.
Ventilator ini, selanjutnya akan dimanfaatkan untuk menangani pasien positif COVID-19 di Ruang ICU Rumah Sakit Siti Khodijah, sehingga diharapkan bisa menekan jumlah pasien COVID-19 yang dirawat.
"Ada 24 tempat tidur yang kami gunakan untuk ICU, nah ventilator ini kita perlukan untuk pelayanan ICU, sehingga harapan kami dengan adanya ventilator ini dapat membantu segera kesembuhan pasien dan dapat menurunkan angka kematian," kata dr Sri Widyaningsih, Wadir Medis RSI Siti Khodijah.
Bantuan berupa alat ventilantor ini, merupakan bentuk kepedulian dari pemirsa setia Indosiar-SCTV yang telah menyumbangkan dananya kepada Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih. Ventilator saat ini sangat dibutuhkan pasien Covid-19 yang mengalami kondisi serius.
"Harapan kami, dengan pemberian ventilator ini dapat sedikit membantu petugas rumah sakit untuk menangani pasien Covid-19, untuk membantu pernapasan para pasien," ujar Prihantono, Perwakilan YPP, demikian seperti diberitakan pada Liputan6, 17 September 2020.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Tambak Ikan Jebol Akibat Banjir Rob, Warga Sidoarjo Langsung Berburu
Nasional 16 Des 2024, 15:45 WIB -
VIDEO: YPP SCTV-Indosiar Ajarkan Anak Pilih Tontonan yang Baik Sejak Dini
TV 08 Nov 2024, 20:15 WIB -
VIDEO: YPP SCTV-Indosiar Tanam Pohon dan Bagikan Sembako di Bandung Peringati HUT ke-24 ATVI
TV 20 Okt 2024, 20:09 WIB
-
VIDEO: Benarkah Uang Rp 10 Ribu Emisi 2005 Tak Berlaku Lagi? Ini Faktanya!
Cek Fakta Baru saja -
Fakta-Fakta Di Balik Gugatan Cerai Sherina Munaf & Baskara Mahendra, Ternyata Sudah Pisah Rumah
Hiburan 57 menit yang lalu -
VIDEO: PSSI dan Unesa Lakukan Kolaborasi Strategis untuk Meningkatkan Kualitas Timnas Indonesia Putri
Sepak Bola 11 jam yang lalu -
VIDEO: Saif Ali Khan Jadi Korban Penusukan di Rumahnya, Harus Operasi
TV 12 jam yang lalu -
VIDEO: Ingin Cepat Dapat FYP? Disini Ada Jawabannya!
Teknologi 13 jam yang lalu -
VIDEO: Mau Tau Rahasia Dapat Cuan dari TikTok?
Teknologi 13 jam yang lalu -
Wisma Habibie dan Ainun Dibuka Untuk Umum, Simpan Sejarah dan Kenangan Penuh Cinta
Lifestyle 13 jam yang lalu -
VIDEO: Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Tiba di RS Polri
TV 13 jam yang lalu -
VIDEO: Marbot Masjid di Puncak Bogor Dianiaya WNA Arab Saudi, Perkara Tolak Lepas Sepatu
Unik 13 jam yang lalu -
Israel dan Hamas Telah Menandatangani Kesepakatan Gencatan Senjata
Internasional 13 jam yang lalu -
Sidang Perdana Agus Buntung Kasus Pelecehan Seksual
Nasional 13 jam yang lalu -
Perkembangan Jembatan Penghubung Provinsi Kaltim-Kalsel Ambruk
Nasional 13 jam yang lalu -
Sisi Kelam Gedung Glodok Plaza, Dulu Bekas Penjara
Nasional 13 jam yang lalu