VIDEO: 60 Santri Pondok Gontor 2 yang Reaktif Jalani Isolasi Mandiri
Menyusul temuan, ada santri yang terkonfirmasi positif Covid-19, langkah cepat diambil para pengasuh Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor 2 di Siman, Ponorogo, Jawa Timur.
Pada Senin, sebanyak 500 santri menjalani tes cepat, dan didapati 60 orang menunjukkan hasil reaktif. Mereka pun langsung dipindahkan ke Wisma Darussalam di Kampus Pusat Pondok Pesantren Gontor 1 di Mlarak, Ponorogo.
Di tempat ini protokol kesehatan diberlakukan dengan ketat. Selain untuk mencegah interaksi dan potensi penularan, pemindahan ke-60 santri juga dimaksudkan agar mereka nyaman dalam menjalani isolasi. Berikut seperti diberitakan pada Liputan6, 14 Juli 2020.
"Kami mengisolasi dari hasil rapid test yang ada di Kampus Pesantren Gontor 2 ada 60, 60 pasien isolasi, dan kami isolasi di tempat khusus, di Wisma Darussalam, ya seperti di hotel begitu, jadi kami supaya mereka aman dan nyaman terhindar dari interaksi dengan masyarakat luas," ujar M. Adib Fuadi, Jubir Satgas Covid-19 Ponpes Gontor.
Sejak kasus pertama positif Covid-19, 4 Juli 2020 , pengasuh Pondok Pesantren Modern Gontor bergerak cepat dan bekerja sama dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Ponorogo.
Santri dan pengasuh yang sempat kontak langsung dengan kasus pertama, langsung menjalani serangkaian tes. Dan hingga Minggu lalu, sudah didapati 12 santri positif Covid-19. Ada 11 orang yang kini dirawat di Rumah Sakit Darurat Indrapura, Surabaya, sedangkan seorang di Rumah Sakit dr Soeroto, Ngawi.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Detik-detik Terop Hajatan Pernikahan Runtuh Diterjang Angin di Ponorogo
Unik 28 Okt 2024, 21:00 WIB -
VIDEO: Pria di Ponorogo Habisi Kakak karena Masalah Tebang Pohon
Nasional 25 Jun 2024, 19:25 WIB -
VIDEO: Pria di Ponorogo Habisi Kakak karena Masalah Tebang Pohon
Nasional 25 Jun 2024, 15:00 WIB
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 7 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 8 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 8 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 9 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 9 jam yang lalu -
VIDEO: Kendalikan Narkoba dari Penjara! Kini 15 Napi Dipindah ke Nusa Kambangan
TV 10 jam yang lalu