VIDEO: Keluarga Pasien COVID-19 Bawa Pulang Paksa Jenazah dari Rumah Sakit Paru

VIDEO: Keluarga Pasien COVID-19 Bawa Pulang Paksa Jenazah dari Rumah Sakit Paru

Inilah video amatir milik warga, yang merekam saat jenazah seorang pasien COVID-19 dibawa kabur oleh pihak keluarganya dari Rumah Sakit Paru, Surabaya, pada Kamis lalu.

Jenazah pasien COVID-19 ini dibawa paksa pihak keluarga yang bersikeras menganggap jenazah ini bukan pasien COVID-19, sehingga dilakukan penjemputan untuk dimakamkan secara normal, tanpa protokol kesehatan. Demikian video pemberitaannya pada Fokus, 9 Juni 2020.

Video ini sempat viral, karena pihak keluarga membawa pulang jenazah dengan bed rumah sakit. Pihak rumah sakit menyatakan sudah memberi penjelasan kepada pihak keluarga, pasien itu dirawat dengan protokol penanganan COVID-19.

Sesuai aturan pemerintah, pasien tersebut harus dimakamkan dengan protokol COVID-19, tetapi karena pihak keluarga bersikeras, petugas rumah sakit tak dapat berbuat banyak.

"Tiba-tiba ada sekelompok dari keluarga pasien itu menerobos masuk ke dalam ruang isolasi khusus kami, dan dengan mengancam petugas membawa keluar paksa jenazah," ungkap drg Dyah Retno, Direktur Rumah Sakit Paru, Surabaya.

Jenazah telah dimakamkan di TPU Keputih Surabaya, sementara bed rumah sakit oleh pihak keluarga juga telah dikembalikan. Untuk mengantisipasi kejadian serupa agar tidak terulang, pihak rumah sakit akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait, serta memperketat pengamanan di rumah sakit.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 11 June 2020, 19:08 WIB

Video Terkait

Spotlights