VIDEO: Teh Tarik Khas Aceh Campur Kapulaga, Nikmat Menyegarkan
Bagi sebagian orang, minuman teh mungkin sudah biasa. Namun, bagi penggemar minuman teh, teh tarik yang satu ini patut dicoba. Selain daun teh dikirim langsung dari Aceh, teh tarik ini juga dicampur beberapa bahan rempah seperti, kapulaga yang bisa menghangatkan tubuh, dan meningkatkan imun tubuh.
Tak hanya itu, cara penyajiannya yang unik dengan cara ditarik, juga memikat para penikmatnya. Penasaran ? Berikut liputannya untuk Anda pada Liputan6, 19 Maret 2020.
Proses peracikan teh dengan cara ditarik-tarik dari satu cangkir ke cangkir lainnya seperti inilah, sajian teh asal Aceh ini biasa disebut dengan teh tarik. Ya....cara penyajian teh yang unik, menjadi pemikat tersendiri bagi para penggemarnya.
Selain itu, racikan teh ini juga dicampur rempah-rempah, seperti, kapulaga yang dipercaya bisa menghangatkan tubuh, dan menambah daya imun tubuh. Agar minuman teh terasa lebih manis, teh tarik juga ditambah dengan susu kental manis yang semakin menambah nikmat minuman teh, baik disajikan hangat, maupun dingin dengan campuran es.
Selain teh tarik rempah, kedai kuliner yang berada di kawasan Lontar, Surabaya Barat ini juga menyediakan beragam kuliner khas Aceh lainnya seperti, mie aceh, dan nasi goreng khas aceh dengan tambahan aneka seafood yang lezat.
Tak hanya dikunjungi oleh warga Aceh yang ingin menikmati masakan khas daerahnya di Kota Pahlawan, tapi warga Surabaya pun, banyak yang penasaran dan ingin mencicipi kuliner nusantara khas Aceh. Pelanggan yang datang karena penasaran dengan cita rasa dan teknik penyajiannya.
Bagi Anda yang warga Aceh yang tinggal di Surabaya, maupun warga dari kota lain yang penasaran dengan masakan khas Aceh, tak perlu jauh-jauh ke Banda Aceh karena di kedai ini bisa menikmati kuliner khas Aceh. Untuk harga, menu masakan di resto ini cukup terjangkau. Teh tarik dijual antara Rp 10 ribu, sementara nasi goreng Aceh dan mie Aceh Rp 35 ribu.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Miris! Gudang Penampungan Anjing Konsumsi Digerebek di Banyuwangi, Hendak Dikirim ke Solo Raya
Unik 19 Nov 2024, 16:00 WIB -
VIDEO: Viral Jalan Desa di Sampang Dibangun dari Sumbangan TikTok dan Warga, Bukan Dana Desa
Unik 13 Nov 2024, 20:00 WIB -
VIDEO: Siswa Disuruh Sujud dan Menggonggong, Polisi Periksa 8 Saksi
Nasional 13 Nov 2024, 12:15 WIB
-
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 47 menit yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 1 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 2 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 5 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Disambut Puluhan Unta, Prabowo Tiba di Abu Dhabi
Nasional 7 jam yang lalu -
VIDEO: Alasan Putus Cinta Gak Cuma Menyakiti Hati, Tapi Juga Tubuh
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Negara G20 Sepakat Akan Pajaki Orang-orang Super Kaya
Bisnis 10 jam yang lalu