VIDEO: Petani Bersama TNI dan Polisi Basmi Hama Tikus di Sawah
Para petani di Ngawi, Jawa Timur, resah, karena tanaman padi di sawah mereka rusak diserang hama tikus. Akibatnya, padi yang baru ditanam, mati dan terancam gagal panen. Untuk menekan kerugian lebih besar, para petani padi bersama anggota TNI, Polri, berburu tikus meski dengan alat seadanya.
Hampir setiap hari, petani di Desa Munggut, dan Karangmalang, Kecamatan Padas, Ngawi, bersama anggota TNI Polri berburu tikus. Salah satunya dengan membakar sarang menggunakan gas LPG. Meski berhasil, namun cara ini dirasa kurang efektif. Sebab, masih banyak hewan pengerat ini lolos dan kabur.
Menurut petani, berbagai cara sudah mereka lakukan untuk membasmi hama tikus. Mulai dari meracun menggunakan rodentisida, hingga gropyokan atau menangkap tikus secara langsung.
Namun semua itu, sia-sia. Padi yang baru mereka tanam, rusak dimakan tikus. Akibatnya, petani menanam ulang padinya hingga 2 kali. Sehingga para petani merugi, karena harus mengeluarkan biaya tambahan untuk melakukan perawatan padi.
Untuk sementara, para petani terus membasmi dengan menyemburkan api ke lubang tikus. Sebab, cara ini dinilai lebih murah dan efisien, dibanding dengan cara meracun. Mereka juga berharap pemerintah desa setempat segera turun tangan, untuk mencari solusi penanganan hama tikus, agar tidak merugikan para petani. Demikian seperti diberitakan pada Liputan6, 19 Desember 2019.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Penyediaan Kacamata Bantu Tingkatkan Pendapatan Petani di Ghana
Bisnis 03 Nov 2024, 08:30 WIB -
VIDEO: Naik Traktor, Zulkifli Hasan Dengarkan Curhat Petani
Nasional 31 Okt 2024, 11:34 WIB -
VIDEO: Detik-detik Truk Tangki Pertamina Terbakar di Tol Ngawi-Kertosono KM 580
Unik 26 Jun 2024, 19:00 WIB
-
Fahad Haydra Kenang Masa Kecil, Sering Dititipin ke Rental PS
Hiburan 3 jam yang lalu -
Frederika Cull Cerita Momen Interview Puteri Indonesia Sampai Dapat Piala Pertama
Hiburan 3 jam yang lalu -
VIDEO Lebih Dekat Aisar Khaled: Influencer Top Malaysia yang Siap Baku Pukul di Byon Combat Vol. 4
Sepak Bola 5 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 5 jam yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: 12 Pembalap MotoGP Berganti Tim pada 2025!
Olahraga 6 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tiga Orang Tewas Tertimbun Longsor di Kabupaten Deli Serdang
TV 7 jam yang lalu -
Sheila On 7 Rilis Single Baru Feat. Aishameglio, Duta: 'Memori Baik' Sangat Berarti Buat Saya
Hiburan 7 jam yang lalu -
VIDEO: Kembali Menang Telak dari Klub Portugal, Coach Justin Sebut Korea-Korea Selecao Alami Peningkatan
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
Jennifer Coppen Cuma Berteman dengan Justin Hubner, Ibunda Dede Yusuf Meninggal
Hiburan 9 jam yang lalu