VIDEO: Akibat Serangan Tawon Ndas, 2 Petugas Damkar Surabaya Dirawat di RSU

VIDEO: Akibat Serangan Tawon Ndas, 2 Petugas Damkar Surabaya Dirawat di RSU

Dua petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemerintah Kota Surabaya, menjadi korban serangan lebah saat evakuasi sarang lebah di Karangrejo, Surabaya. Beberapa ekor dari ratusan lebah menyerang mata dua petugas, hingga harus menjalani perawatan di RS dr. Soewandi Surabaya.

Dua mata petugas Damkar ini harus di perban, setelah diserang lebah vespa, tidak hanya pada mata, di tubuh petugas juga mengalami luka yang sama akibat serangan lebah dan harus dirawat, di RSU dr. Soewandi Surabaya.

Sebelumnya, petugas Rescue Pemadam Kebakaran mengalami kesulitan untuk melakukan evakuasi sarang lebah tersebut. Selain lokasi yang cukup sulit untuk melakukan evakuasi juga besarnya sarang lebah ini menjadi kendala. Petugas langsung mengevakuasi sarang lebah untuk mengantisipasi serangan lebah jenis vespa terjadi sewaktu-waktu.

Meski ada petugas yang menjadi korban sengatan lebah, petugas tetap evakuasi terhadap sarang lebah, agar tidak menyerang warga sekitar. Petugas juga mengimbau warga hati-hati dan menghindar jika ada sarang lebah jenis tawon ndas serta segera melapor. Demikian seperti diberitakan Liputan6, Jumat, 6 Desember 2019.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 07 December 2019, 18:15 WIB

Video Terkait

Spotlights