VIDEO: Aksi Tanam 5.000 Bibit Pohon di Hutan Mangrove Surabaya

VIDEO: Aksi Tanam 5.000 Bibit Pohon di Hutan Mangrove Surabaya

Memperingati hari menanam pohon Indonesia 28 November, sejumlah wartawan dan kelompok pecinta alam Gogor Sejati menggelar aksi menanam 5.000 bibit pohon mangrove di hutan Ekowisata Mangrove Wonorejo, Surabaya. Ribuan pohon mangrove ditanam di sisi barat pantai hutan mangrove Wonorejo.

Untuk mencapai lokasi, para peserta harus menggunakan kapal dengan jarak tempuh 4,5 km selama 15 menit perjalanan. Begitu sampai di lokasi, mereka langsung menanam bibit mangrove yang telah disediakan oleh panitia penyelenggara.

Peserta tak hanya datang dari Surabaya, melainkan dari luar Surabaya. Seperti, Sidoarjo, Mojokerto, Gresik dan Jombang. Berikut seperti diberitakan Liputan6, 28 November 2019.

Hutan mangrove mempunyai banyak peranan dan fungsi bagi kehidupan manusia. Karena itu perlu dijaga dan dilestarikan terutama di kawasan pesisir Kota Surabaya. Aksi tanam 5.000 bibit tanaman mangrove ini disambut positif pengelolah hutan konservasi ekowisata mangrove Wonorejo, Surabaya.

Selain bentuk edukasi kepada masyarakat, juga ikut menjaga kelestarian lingkungan. Tak hanya melakukan aksi tanam 5.000 bibit pohon mangrove, mereka juga menggelar aksi bersih-bersih sampah yang berserakan di sekitar hutan mangrove Wonorejo Surabaya, agar tanaman mangrove tidak mati akibat sampah plastik. Diharapkan dengan kegiatan ini, tanaman mangrove yang berfungsi menahan abrasi pantai, bisa terus lestari.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 02 December 2019, 11:30 WIB

Video Terkait

Spotlights