VIDEO: Tampil dengan Kondisi Cedera di Olimpiade 2024, Rifda Irfanaluthfi Tetap Buat Bangga Indonesia
Pesenam putri Indonesia di Olimpiade 2024 Paris, Rifda Irfanaluthfi, akhirnya hanya bisa menyelesaikan nomor palang bertingkat saat tampil di cabor senam Olimpiade 2024, Minggu (28/7/2024). Perjuangan Rifda yang merupakan pesenam Indonesia pertama di Olimpiade itu pun menuai pujian di linimasa media sosial.
Rifda Irfanaluthfi datang ke Olimpiade 2024 sudah dalam kondisi pernah cedera ACL (anterior cruciate ligament) pada lutut kanannya. Tepatnya ketika mengikuti kejuaraan di Antwerp, Belgia, pada 2023.
Setelah menjalani perawatan, Rifda pun tetap berangkat ke Paris. Sayangnya dalam pemusatan latihan di Paris, cedera kembali dialami Rifda.
Sudah berada di Paris, Rifda Irfanaluthfi akhirnya tetap mengikuti setidaknya satu event di cabor senam itu, yaitu nomor palang bertingkat atau yang disebut uneven bars.
Saat bertanding, Minggu (28/7/2024) siang WIB, Rifda pun perlu dibantu oleh sang pelatih untuk menjangkau papan untuk melakukan aksinya dan saat hendak turun setelah beraksi.
Terlihat sangat sedih karena masih bergulat dengan cedera ketika harus tampil di Olimpiade 2024, Rifda Irfanaluthfi harus menerima dengan lapang dada situasinya. Apa pun itu, dia telah menjadi pesenam pertama dari Indonesia yang tampil di level Olimpiade.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
VIDEO: Beruntungnya Pemain Korea-Korea Selecao Ketemu Pemain Timnas Indonesia Jelang Terbang ke Portugal
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO Bola Break: Arab Saudi Biasa Saja Ah, Timnas Indonesia Layak Menang
Sepak Bola Kemarin pukul 20:29 WIB
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 8 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 9 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 10 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Kendalikan Narkoba dari Penjara! Kini 15 Napi Dipindah ke Nusa Kambangan
TV 10 jam yang lalu -
VIDEO: Aksi Polisi di Cengkareng Berhasil Gagalkan Peredaran 389 Kg Sabu!
TV 11 jam yang lalu