VIDEO: Tekad Rizki Juniansyah Bawa Pulang Medali Emas dan Cetak Sejarah di Olimpiade 2024 Paris

VIDEO: Tekad Rizki Juniansyah Bawa Pulang Medali Emas dan Cetak Sejarah di Olimpiade 2024 Paris

Tim Indonesia akan kembali memiliki wakil dari cabang olahraga angkat besi di Olimpiade 2024 Paris. Tiga atlet terbaik Tanah Air dari cabor itu akan berlaga di ibu kota Prancis.

Tiga atlet angkat besi yang dimaksud adalah Eko Yuli Irawan, Nurul Akmal, dan Rizki Juniansyah. Bagi Rizki, Olimpiade 2024 Paris akan menjadi debut.

Rizki Juniansyah pun cukup percaya diri dengan peluangnya untuk bersinar. Bahkan, sosok berusia 21 tahun itu cukup yakin bisa membawa pulang medali emas dari Olimpiade 2024 Paris.

Selama ini angkat besi memang rutin menyumbangkan medali bagi Tim Indonesia di Olimpiade. Namun, sejauh ini belum ada medali emas yang dipersembahkan.

"Insya Allah dengan tekad saya dan doa bisa membuat sejarah untuk Indonesia di angkat besi, Insya Allah dapat medali emas," ujar Rizki Juniansyah dalam acara pengukuhan kontingen Indonesia di Auditorium Kemenpora RI, Jakarta, Rabu (10/7/2024).

Rizki Juniansyah memang cukup percaya diri menyambut Olimpiade 2024 Paris. Namun, atlet yang akan turun di kelas 73 kg itu tak mau terlalu jemawa.

Sebab, hal itu akan menghancurkan dirinya. Rizki pun bertekad menguatkan mental sebelum berlaga di Olimpiade 2024 Paris.

Ringkasan

Oleh Hery Kurniawan pada 11 July 2024, 20:39 WIB

Video Terkait

Spotlights