VIDEO: Menpora Dito Ariotedjo Spill Bonus Atlet Olimpiade 2024 Paris

VIDEO: Menpora Dito Ariotedjo Spill Bonus Atlet Olimpiade 2024 Paris

Atlet-atlet terbaik Indonesia akan berlaga di ajang yang sangat bergengsi yakni Olimpiade 2024 Paris. Ajang itu akan dibuka pada 26 Juli mendatang.

Para atlet terbaik itu tentu diharapkan untuk bisa menyumbangkan medali sebanyak mungkin di Olimpiade 2024 Paris. Terutama medali emas.

Apalagi bonus besar siap menanti mereka. Seperti yang diungkapkan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo.

Menurut Dito Ariotedjo, atlet nantinya tak hanya akan menerima hadiah berupa uang tunai. Namun, ada program hadiah lain yang bisa membantu para atlet.

"Untuk hadiah, saya pastikan di Olimpiade kan sudah pasti setiap multievent pasti Bapak Presiden, pemerintah memberikan bonus berupa uang tunai, jadi itu sudah sebuah kepastian. Sisanya kita berikan banyaknya program, baik itu materi maupun non-materi," kata Dito usai menghadiri acara konferensi pers SCM sebagai pemegang hak siar Olimpiade 2024 Paris di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (19/6/2024).

Bahkan, Dito Ariotedjo menjelaskan atlet yang sudah dipastikan berlaga di Olimpiade tetapi tidak meraih medali juga akan mendapatkan apresiasi tersendiri. Mereka juga akan menerima program bonus itu.

Sebab, menurut Dito Ariotedjo para atlet itu harus terus dijaga. Tidak hanya performa mereka di lapangan, tetapi juga kesejahteraan mereka.

Berikut ini pernyataan lengkap Menpora Dito Ariotedjo ungkap kenaikan bonus untuk atlet Olimpiade 2024 Paris.

Ringkasan

Oleh Pradipta Rama Baskara, Bagaskara Lazuardi pada 20 June 2024, 09:29 WIB

Video Terkait

Spotlights