VIDEO: Pemain Timnas Bola Voli Indonesia, Fahri Septian Putratama Bisa Bungkam Thailand dengan Cetak 23 Poin meski Tidak Fit 100 Persen

VIDEO: Pemain Timnas Bola Voli Indonesia, Fahri Septian Putratama Bisa Bungkam Thailand dengan Cetak 23 Poin meski Tidak Fit 100 Persen

Timnas bola voli Indonesia menjadi juara putaran pertama SEA VLeague 2023 putra setelah mengalahkan Thailand dalam pertarungan empat set di GOR Padepokan Voli Jendral Polisi Kunarto, Sentul, Jawa Barat, pada Minggu (23/7/2023). Dalam pertandingan melawan Thailand tersebut, Fahri Septian Putratama mengaku belum fit 100 persen.

Meski belum fit 100 persen, Fahri Septian Putratama bisa menciptakan 23 poin ketika menghadapi Thailand dalam laga terakhir putaran pertama SEA VLeague 2023 putra. Alhasil, timnas bola voli Indonesia menang dengan skor 21-25, 25-17, 25-23, dan 27-25 saat menghadapi Thailand.

Kemenangan tadi malam juga menjadi ajang pembalasan timnas bola voli Indonesia terhadap Thailand. Sebelumnya pada ajang AVC Challenge, Tim Merah Putih kalah dalam pertarungan lima set menghadapi Thailand pada babak perempat final. Ketika itu, Indonesia kalah dengan skor 20-25, 27-25, 25-20, 16-25, dan 12-15 pada 13 Juli 2023 di Taiwan.

Kemenangan atas Thailand juga membuat timnas bola voli Indonesia tidak terkalahkan pada putaran pertama SEA VLeague 2023 putra. Indonesia sebelumnya menundukkan Filipina dalam pertarungan tiga set, yaitu dengan skor 25-20, 25-22, dan 25-19. Kemudian, Vietnam dibungkam juga dengan tiga set langsung (25-20, 25-19, dan 25-20).

Putaran kedua SEA VLeague 2023 putra akan digelar di Filipina. Timnas bola voli Indonesia akan melakoni pertandingan pertamanya menghadapi Vietnam pada 28 Juli 2023. Lalu, Tim Merah Putih menghadapi Filipina pada 29 Juli dan Thailand (30 Juli).

Bagaimana komentar Fahri Septian Putratama setelah timnas bola voli Indonesia mengalahkan Thailand pada putaran pertama SEA VLeague 2023 putra? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan peliputan di atas.

Ringkasan

Oleh Bagaskara Lazuardi pada 24 July 2023, 09:58 WIB

Video Terkait

Spotlights