VIDEO: Disiplin dan Ibadah, Kunci Atlet Angkat Besi Rizki Juniansyah Raih Medali Emas SEA Games 2023
Lifter Indonesia, Rizki Juniansyah, mempersembahkan medali emas di SEA Games 2023. Rizki meraihnya di cabang olahraga angkat besi nomor 73kg putra pada Minggu (14/5/2023).
Rizki Juniansyah tidak hanya meraih medali emas. Ia juga mencatatkan rekor di SEA Games. Tiga rekor dipecahkannya, catatan yang sebelumnya dicetak rekan Rizki, Rahmat Erwin Abdullah.
Rekor pertama yang ditorehkan Rizki Juniansyah yaitu untuk angkatan snatch. Ia mencatatkan angkatan 156kg. Rahmat Erwin sebelumnya mencatatkan rekor 155kg.
Rekor kedua yaitu di angkatan clean and jerk, dengan torehan 191kg. Sebelumnya, Rahmat Erwin mencetak rekor dengan angkatan 190kg.
Di total angkatan, Rizki Juniansyah juga mencetak rekor. Total angkatannya yaitu 347kg. Rahmat Erwin menciptakan rekor sebelumnya dengan angkatan 345kg.
Rizki Juniansyah menjadi juara di nomor 73kg putra SEA Games 2023 setelah unggul atas dua pesaingnya, Anucha Doungsri dari Thailand dan Ky Su Bui dari Vietnam. Doungsri mencatatkan total angkatan 315kg, sedangkan Su Bui dengan 311kg.
"Alhamdulillah, saya sangat senang sekali. Alhamdulillah, saya bisa membanggakan negara saya sendiri, yaitu Indonesia. Saya bisa membanggakan kedua orangtua saya, Pak Djoko (Pramono), Pak Rosan (Roeslani), semuanya yang dari KONI, PB PABSI, dari Kemenpora, dari NOC. Saya sangat berterima kasih, saya sangat bangga," kata Rizki Juniansyah setelah meraih medali emas.
Rizki Juniansyah juga mengatakan bahwa disiplin dan ibadah menjadi kunci kesuksesannya meraih medali emas SEA Games 2023. Pernyataan lengkap Rizki dapat para pembaca simak dalam tayangan peliputan langsung dari Kamboja oleh jurnalis Bola.com, Abdul Aziz, di atas.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 8 jam yang lalu -
VIDEO: Pemain Korea-Korea Selecao Menikmati Berlatih di Dinginnya Malam Portugal
Sepak Bola 9 jam yang lalu
-
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 2 jam yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 2 jam yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 2 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Pesona Maria Theodore dengan Riasan Hollywood Glam, Disebut Mirip Selena Gomez
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Aset Perusahaan Inul Daratista Dibawa Kabur Pegawai, Kerugian Mencapai Rp 1 Milyar
Hiburan 4 jam yang lalu -
Jarang Diketahui, Ini Cara Mandi yang Bikin Badan Lebih Bersih dan Wangi
Lifestyle 4 jam yang lalu -
VIDEO: Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia, Diduga Terkena Serangan Jantung
Nasional 5 jam yang lalu -
Ngikutin Aktivitas Kris Dayanti Seharian, Banyak Banget yang Dilakuin!
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Santri yang Diduga Gantung Diri, Autopsi Ungkap Dugaan Tindak Pidana
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Belasan Mobil Mewah Disita Polisi dari Kasus Judi Online Komdigi
Nasional 6 jam yang lalu