VIDEO: Highlights Kemenangan Tim Indonesia atas Singapura di Grup A Piala Thomas 2022

VIDEO: Highlights Kemenangan Tim Indonesia atas Singapura di Grup A Piala Thomas 2022

- Tim Indonesia meraih kemenangan pada laga pertamanya di Grup A Piala Thomas 2022, Minggu (8/5/2022). Jonatan Christie dan kawan-kawan mengalahkan Singapura dengan skor 4-1 di Impact Arena, Thailand.

Tim Indonesia sempat dikejutkan oleh tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew, pada pertandingan pertama. Menurunkan Anthony Sinisuka Ginting, Loh Kean Yew bisa meraih kemenangan dengan dua gim langsung, 13-21 dan 14-21.

Indonesia langsung merespons kekalahan Anthony Ginting dengan sangat baik. Salah satu ganda putra andalan Tanah Air, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto, berhasil mengalahkan Terry Hee Yong Kai/Loh Kean Hean.

Meski demikian, Terry/Loh bukan pasangan lawan yang mudah dikalahkan. Fajar/Rian menang dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-14, 19-21, dan 21-12.

Kemenangan Indonesia atas Singapura akhirnya dipastikan oleh Jonatan Christie dan Mohammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana. Jojo memperlihatkan kelasnya dengan mengandaskan Jason Teh Jia Heng dengan skor 21-19 dan 21-13. Sementara itu, Mohammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana menaklukkan Danny Bawa Chrisnanta / Jun Liang Andy Kwek dengan 24-22 dan 21-14.

Laga terakhir, tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito menyempurnakan kemenangan Tim Indonesia atas Singapura di Piala Thomas 2022. Shesar mengalahkan Joel Koh Jia Wei dengan skor 21-16 dan 21-7.

Salah satu faktor kemenangan Tim Indonesia ketika Jonatan Christie membuat keadaan berbalik unggul 2-1 atas Singapura. "Di gim kedua, saya sudah lebih fleksibel, tahu mengantisipasi soal angin. Pukulan kencang saya pun, tidak takut keluar. Saya pun bisa pegang kendali permainan dan bisa memenangkan pertandingan," kata Jojo.

Seperti apa kemenangan Tim Indonesia atas Singapura di Grup A Piala Thomas 2022? Para pembaca bisa menikmatinya dalam tayangan highlights di atas.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 09 May 2022, 08:38 WIB

Video Terkait

Spotlights