VIDEO: Aksi-Aksi Terbaik Rio Waida di Babak Kedua Selancar Olimpiade Tokyo 2020
- Atlet selancar Indonesia, Rio Waida, masih berjuang di Olimpiade Tokyo 2020. Atlet berusia 21 tahun tersebut akan melakoni babak ketiga menghadapi wakil tuan rumah, Jepang, Kanoa Igarashi, pada Senin (26/7/2021) pagi hari WIB.
Rio Waida bangkit tampil dengan performa mengesankan pada babak kedua cabang olahraga selancar nomor shortboard di Olimpiade Tokyo 2020. Pada babak I, Rio sempat mengaku dirinya kurang bagus dalam beradaptasi dan seleksi ombak. Ia menempati posisi ketiga di heat 3 dengan total poin 9,96.
"Saya belajar dari kekurangan itu dan tampil lebih baik," kata Rio Waida.
Penampilan Rio yang bagus pada babak kedua, menempatkannya di posisi kedua di heat 1 (kelompok 1) dengan total poin 11,53. Ia berada di bawah mantan juara dunia, John Florence dari Amerika Serikat dengan 12,77 poin. Raihan tersebut membawa Rio ke babak ketiga cabor selancar shortboard Olimpiade Tokyo 2020.
Tipi Jabrik, pelatih Rio Waida, berharap asuhannya itu bisa lebih tenang dan tak perlu memperhatikan lawan. Rio diharapkan bisa lebih baik dalam menyeleksi ombak.
Tipi juga mengaku pihaknya tak gentar dengan adanya ancaman badai taifun. Baginya, Rio cukup konsentrasi pada kemampuannya sendiri. "Musuh juga pasti melakukan evaluasi dan kemungkinan bikin strategi yang sama," kata Tipi.
Bagaimana aksi-aksi terbaik dari atlet selancar Indonesia, Rio Waida, pada babak kedua Olimpiade Tokyo 2020? Kalian bisa menyaksikannya dalam tayangan highlights di atas.
Ringkasan
Video Terkait
-
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 51 menit yang lalu -
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 7 jam yang lalu -
VIDEO: Pemain Korea-Korea Selecao Menikmati Berlatih di Dinginnya Malam Portugal
Sepak Bola 8 jam yang lalu
-
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 39 menit yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 54 menit yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 1 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Pesona Maria Theodore dengan Riasan Hollywood Glam, Disebut Mirip Selena Gomez
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Aset Perusahaan Inul Daratista Dibawa Kabur Pegawai, Kerugian Mencapai Rp 1 Milyar
Hiburan 3 jam yang lalu -
Jarang Diketahui, Ini Cara Mandi yang Bikin Badan Lebih Bersih dan Wangi
Lifestyle 3 jam yang lalu -
VIDEO: Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia, Diduga Terkena Serangan Jantung
Nasional 4 jam yang lalu -
Ngikutin Aktivitas Kris Dayanti Seharian, Banyak Banget yang Dilakuin!
Hiburan 4 jam yang lalu -
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Santri yang Diduga Gantung Diri, Autopsi Ungkap Dugaan Tindak Pidana
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Belasan Mobil Mewah Disita Polisi dari Kasus Judi Online Komdigi
Nasional 5 jam yang lalu