VIDEO: Ditolak Kedatangannya Di Sejumlah Daerah, Anies Baswedan Tetep Kalem dan Tersenyum

VIDEO: Ditolak Kedatangannya Di Sejumlah Daerah, Anies Baswedan Tetep Kalem dan Tersenyum

Kunjungan bakal calon presiden yang diusung Nasdem, Anies Baswedan, kembali menuai ganjalan. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menuai penolakan saat kunjungan ke daerah. Anies dinilai mencuri start kampanye pemilihan presiden.

Kali ini sekelompok orang di Bandung menggelar aksi menolak Anies saat datang ke Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat (Jabar), Minggu (22/1/2023).

Ini bukanlah yang pertama kali, Anies ditolak saat kunjungan ke daerah. Sebelumnya, dia juga mendapat penolakan saat melakukan safari politik ke Solo pada Minggu 25 Desember 2022 dalam rangka menghadiri pernikahan putri pertama dosen FEB Universitas Sebelas Maret (UNS), Lukman Hakim Hasan.

Akan tetapi, kedatangannya ke Solo disambut dengan aksi penolakan oleh sekelompok masyarakat.

Wakil Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim menilai sosialisasi Anies Baswedan sebagai salah satu capres pada Pilpres 2024 merupakan proses dialogis antar anak bangsa yang cukup majemuk.

Sehingga, ketika ada sejumlah penolakan di daerah pihaknya menanggapi sebagai sesuatu proses yang memang membutuhkan waktu.

Ringkasan

Oleh Klana Bela, Krismas Wahyu Utami pada 24 January 2023, 14:44 WIB

Video Terkait

Spotlights