Penuhi Kuota 5.203 Jaksa, Kejaksaan Agung Lakukan Ini di Car Free Day

Penuhi Kuota 5.203 Jaksa, Kejaksaan Agung Lakukan Ini di Car Free Day

Sejumlah kegiatan digelar dalam acara sosialisasi perekrutan PNS yang digelar pihak Kejaksaan Agung dengan memanfaatkan acara car free day di ruas Jalan Sudirman, Jakarta Selatan.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Senin (11/11/2019), sosialisasi perekrutan dengan strategi jemput bola ini dilakukan menjelang penerimaan CPNS yang akan dimulai hari ini, Senin, 11 November 2019.

Sosialisasi ini dilakukan guna menarik minat masyarakat menjadi jaksa untuk memenuhi kuota 5.203 jaksa yang ditempatkan di seluruh Indonesia.

Dalam perekrutannya, pihak Kejagung membagi beberapa kategori. Di antaranya jaksa ahli pratama serta staf jaksa. Sementara itu, formasi staf jaksa dengan kualifikasi pendidikan sekolah menengah umum menempati perekrutan paling tinggi, yaitu 2.000 orang.

Yang pasti, perekrutan tersebut dilakukan secara online dan tidak dipungut biaya apapun.

"Kami mempublikasikan kepada masyarakat bahwa Kejagung sedang membuka rekrutmen tahun 2019 dengan 5.203 formasi," kata Kepala Biro Kepegawaian Kejagung Katarina Endang Sarwestri.

Seperti diketahui, perekrutan cpns akan dimulai sejak 11 November 2019. Perekrutan CPNS ini juga diwarnai membludaknya warga yang mengurus surat keterangan cakap (SKCK) di sejumlah kantor polisi beberapa pekan belakangan.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 11 November 2019, 10:21 WIB

Video Terkait

Spotlights