Putra BJ Habibie: Jangan Percaya Hoaks Kalau Bapak Meninggal, Mohon Doanya Saja
Sejak Selasa pagi, sejumlah tokoh datang ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto untuk menjenguk Presiden ke-3 BJ Habibie yang tengah dirawat di ruang CICU.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (11/9/2019), Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan datang menjenguk dan mengatakan Habibie dalam kondisi sadar. Namun, tidak bisa berkomunikasi.
Pada Selasa malam, putra kedua Habibie, Thareq Kemal memberikan penjelasan mengenai kondisi ayahnya. Thareq menyatakan, Habibie dirawat di rumah sakit akibat terlalu banyak beraktivitas sehingga jantungnya melemah.
Saat ini kondisinya membaik, namun belum bisa berkomunikasi. Thareq juga membantah kabar yang sempat beredar bahwa bj habibie meninggal dunia.
"Beliau memang kita ungsikan ke rumah sakit untuk istirahat, karena kalau di rumah siapapun pasti akan datang menjenguk. Sedangkan itu membuat bapak beraktivitas lagi. Jangan percaya berita hoaks kalau bapak meninggal, mohon doanya saja," ucap putra kedua BJ Habibie Thareq Kemal Habibie.
Pada malam hari juga terlihat Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan politikus senior Golkar Aburizal Bakrie. Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Wapres terpilih Ma'ruf Amin juga terlihat datang ke RSPAD.
Ringkasan
Tag Terkait
Video Terkait
-
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
TV 20 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Kecelakaan Beruntun di Turunan Silayur Semarang, Dua Korban Tewas
TV 20 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Karawang Meluas Akibat Luapan Sungai Cibeet dan Citarum
TV 21 Nov 2024, 16:00 WIB
-
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Cek Fakta 1 jam yang lalu -
VIDEO: Mengurangi Dampak Negatif "Doomscrolling" di Masa Penuh Stres
Sehat 2 jam yang lalu -
VIDEO: Bonek dan The Jakmania Serukan Suara Perdamaian di BRI Liga 1
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Detik-detik Perbatasan Sayung Demak Terendam Banjir Rob, Mobilitas Terganggu
Unik 3 jam yang lalu -
VIDEO: Jerman akan Gelar Pemilu, Bagaimana Nasib Bantuan Ukraina?
Internasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Unik 4 jam yang lalu -
VIDEO: Bank Indonesia Akan Bekukan Rekening yang Terkait dengan Judi Online
Unik 13 jam yang lalu -
VIDEO: Pria Ini Ajarkan Cara Cepat Melepas Gigitan Ular, Berakhir Ngakak
Unik 14 jam yang lalu -
Ciri-Ciri Terkena Diabetes di Usia Muda, Kamu Wajib Waspada!
Lifestyle 14 jam yang lalu -
VIDEO: Fakta Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Truk Tronton Diduga Rem Blong
Unik 15 jam yang lalu -
VIDEO: Terungkap! 960.000 Mahasiswa dan Pelajar Terpapar Judi Online
TV 16 jam yang lalu