Viral Video Surat Suara Tercoblos di Malaysia, Ini Kata Jokowi

Viral Video Surat Suara Tercoblos di Malaysia, Ini Kata Jokowi

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) masih menyelidiki penemuan surat suara yang sudah tercoblos untuk pemilih di Malaysia.

Sebelum mengambil langkah hukum, Bawaslu terlebih dahulu mengumpulkan berbagai dokumen dan alat bukti.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (12/4/2019), Pemilu 2019 di Malaysia baru akan digelar pada 14 April. Namun, dalam video amatir terekam sejumlah surat suara sudah tercoblos.

Bawaslu memastikan surat suara tercoblos yang ditemukan di Selangor, Malaysia adalah asli.

Menyikapi hal ini calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi mengimbau agar segala jenis pelanggaran pemilu dilaporakan ke Bawaslu.

"Ya di cek sajalah. Jika itu benar dan merupakan pelanggaran langsung saja dilaporkan ke Bawaslu. Jangan diangkat isu-isu yang nggak jelas," ungkap Jokowi.

Ringkasan

Oleh Karlina Sintia Dewi pada 12 April 2019, 14:51 WIB

Video Terkait

Spotlights