Ratusan Lapak Pedagang Kolong Tol Pluit Hangus Terbakar

Ratusan Lapak Pedagang Kolong Tol Pluit Hangus Terbakar

Ratusan lapak pedagang yang berada di bawah kolong Tol Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (30/3/2019), api dengan cepat melalap bangunan dengan material yang mudah terbakar.

Menurut petugas kebakaran, api berasal dari hubungan pendek arus listrik dari salah satu lapak pedagang.

Api berhasil dipadamkan setengah jam setelah petugas menerjunkan 60 personel dan 12 mobil pemadam kebakaran.

Akibat kejadian ini, Tol Pluit arah Jembatan Tiga sempat ditutup selama 30 menit lantaran asap kebakaran menutup jarak pandang pengandara.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Namun kerugian pedagang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Ringkasan

Oleh Karlina Sintia Dewi pada 30 March 2019, 14:11 WIB

Video Terkait

Spotlights