2 Pengemudi Becak Motor di Pasuruan Duel Ala Carok

2 Pengemudi Becak Motor di Pasuruan Duel Ala Carok

Berbalut dendam kesumat, dua orang pengemudi becak motor di Pasuruan, Jawa Timur, terlibat duel dengan menggunakan senjata tajam. Tarung ala carok Madura tersebut berakhir setelah salah satu dari mereka menderita luka sabetan senjata tajam.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Sabtu (29/12/2018), Darsono (28) dilarikan ke Puskesmas Nguling Pasuruan, setelah kalah duel dengan teman seprofesinya. Dia roboh setelah menderita luka di kepala, dada, dan tangannya karena sabetan clurit.

Kondisi tersebut membuat sebagian anggota keluarganya menjadi cemas. Mereka bahkan meminta pihak puskesmas untuk segera merujuk korban ke Rumah Sakit Umum Daerah R Sudarsono Kota Pasuruan agar mendapatkan perawatan lebih intensif.

Duel satu lawan satu ala carok antara Darsono dan lawannya bernama Saifi (23) terjadi lantaran dendam lama. Pemicu terakhir adalah saling mendahului di jalan raya. Keduanya kemudian sepakat menyelesaikan dendam dengan duel menggunakan celurit. (Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Rinaldo pada 29 December 2018, 12:35 WIB

Video Terkait

Spotlights