VIDEO: Sengit! Gol Telat John Stones Selamatkan Manchester City Kalah dari Arsenal

VIDEO: Sengit! Gol Telat John Stones Selamatkan Manchester City Kalah dari Arsenal

Juara bertahan sekaligus tuan rumah Manchester City selamat dari kekalahan berkrat gol telat John Stones untuk mengimbangi Arsenal 2-2 pada lanjutan Liga Inggris 2024/2025 di Etihad Stadium, Minggu (22/9/2024) malam WIB.

Hasil ini membuat Man City bertahan di puncak klasemen dengan 13 angka. Mereka unggul satu poin atas Liverpool dan Aston Villa, sementara Arsenal memiliki 11 poin dan bertengger di peringkat ke-4.

Erling Haaland membuka keunggulan Man City di menit ke-9. Tuan rumah mendapat petaka dengan cederanya Rodri. Menjadi starter untuk kali pertama musim ini, pemain asal Spanyol itu ditarik keluar pada menit ke-21.

Hilangnya Rodri memudahkan Arsenal menembus pertahanan Man City. Terbukti, sepakan indah Riccardo Calafiori mampu menyamakan kedudukan di menit 22'..

Tim tamu terus mengancam, terutama dari situasi bola mati. Setelah melewatkan peluang beberapa saat sebelumnya, Gabriel Magalhaes lalu membawa The Gunners gandakan kedudukan di menit ke-45+1.

Arsenal harus kehilangan satu pemainnya di penghujung babak pertama. Leandro Trossard menerima kartu kuning kedua pada menit ke-45+8, setelah berbenturan keras dengan Bernardo Silva yang mengakibatkan pelanggaran.

Unggul jumlah pemain, Man City tanpa kesulitan menguasai bola. Sementara Arsenal bertahan total dengan pelatih Mikel Arteta memasukkan pemain bertahan tambahan Ben White dan Bukayo Saka.

Haaland dan Josko Gvardiol memaksa kiper David Raya bekerja ekstra. Namun, keseluruhan Meriam London bisa meredam serangan Man City.

Pada akhirnya tuan rumah menyamakan kedudukan lewat Stones di menit 90+8'. Hasil ini layak didapatkan Manchester City maupun Arsenal yang bermain sama-sama keras dan ngotot untuk menang.

Ringkasan

Oleh Bayu Kurniawan Santoso pada 23 September 2024, 03:15 WIB

Video Terkait

Spotlights