VIDEO: Bobol Gawang MU 3 Kali, Pelatih Wolverhampton Bangga Meski Harus Kalah

VIDEO: Bobol Gawang MU 3 Kali, Pelatih Wolverhampton Bangga Meski Harus Kalah

Manajer Wolverhampton, Gary O'Neil, mengaku kecewa sekaligus bangga dengan kekalahan 3-4 dari MU pada Jumat (2/2/2024) dini hari WIB.

"Kecewa, tentu saja. Sangat bangga dengan beberapa hal yang berhasil kami hasilkan. Ketahanan, kebersamaan, kualitas," ucap Gary O'Neil.

Tim tuan rumah sempat tertinggal 2-0 di babak pertama, melalui gol Rashford di menit ke-5 dan Rasmus Hojlung di menit ke-22. Sang pelatih mengakuinya mereka tampil buruk di babak pertama.

Namun di babak kedua mereka tampil trengginas. Tiga gol Wolves membuat kedudukan imbang 3-3, sebelum pada akhirnya gol Kobbie Mainoo di menit-menit akhir membuat harapan mereka pupus.

Meski begitu, Gary menilai penampilan anak-anak asuhnya belum sesuai dengan strategi yang sudah ditetapkan. Mereka harus lebih berkonsentrasi hingga laga usai.

Dengan kekalahan dari MU, membuat Wolverhampton berada di papan tengah klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024, tepatnya berada di peringkat sebelas, dengan 29 poin dari 22 pertandingan.

Ringkasan

Oleh Bayu Kurniawan Santoso pada 02 February 2024, 15:24 WIB

Video Terkait

Spotlights