VIDEO: Ditahan Imbang Chelsea, Bos Manchester City Sebut Ini Hasil yang Adil

VIDEO: Ditahan Imbang Chelsea, Bos Manchester City Sebut Ini Hasil yang Adil

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menyeut bahwa hasil imbang antara Chelsea kontra Man City adalah hasil yang adil bagi kedua tim.

Chelsea menjamu pemuncak klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024 Manchester City di Stamford Bridge pada Minggu (12/11/2023) malam WIB.

Laga yang berjalan sangat ketat ini berakhir imbang dengan skor 4-4. Kedua tim saling berbalas gol hingga menit tambahan waktu.

Tim asuhan Guardiola telah dipastikan meraih tiga poin setelah tendangan Rodri di menit ke-86, berbuah gol. Namun tuan rumah berhasil bangkit dari ketertinggalan lewat gol dari titik putih di menit-menit akhir.

Erling Haaland membuka skor setelah tendangan penalti yang kontroversial, sebelum Thiago Silva membalasnya dan kemudian Raheem Sterling yang juga bermain melawan tim lamanya membawa Chelsea unggul.

Manuel Akanji menyamakan kedudukan saat babak pertama berakhir dengan skor 2-2. Haaland mencetak gol keduanya setelah jeda, Nicolas Jackson menyambut bola liar untuk membuat skor menjadi 3-3 sebelum drama di menit-menit akhir.

Pep Guardiola menyebut hasil ini adalah hasil yang adil bagi kedua tim. Baik Chelsea maupun Manchester City sama-sama mengincar kemenangan dan bermain sama baiknya.

Ringkasan

Oleh Bayu Kurniawan Santoso pada 13 November 2023, 15:46 WIB

Video Terkait

Spotlights