VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Gol Alfeandra Dewangga Selamatkan PSIS Semarang dari Kekalahan Melawan Bhayangkara FC
PSIS Semarang berhasil menahan imbang Bhayangkara FC dalam pekan 30 BRI Liga 1 2021/2022. Gol dari Alfeandra Dewangga di menit akhir menjadikan laga yang berlangsung Sabtu (12/3/2022) berakhir dengan skor 1-1.
Permainan PSIS Semarang sebenarnya telah menonjol di menit awal. Mereka berhasil mendominasi permainan di babak pertama.
Namun, ditengah upaya menekan pertahanan Bhayangkara FC, lini belakang PSIS lengah. Menit ke-9 Alfeandra Dewangga melakukan pelanggaran dengan jelas di area kotak penalti. Dewangga melakukan tekel kepada Evan Dimas.
Wasit Faulur Rossy tak ragu menunjuk titik putih. Herman Dzumafo yang jadi eksekutor mampu mengecoh Jandia Eka Putra. Bola sepakannya mengarah ke kanan gawang PSIS sementara Jandia bergerak ke arah sebaliknya.
Tertingga satu gol, membuat PSIS Semarang semakin gencar melepaskan serangan. Namun sayang, lini pertahanan Bhayangkara FC masih terlalu kuat untuk ditembus.
Pada menit ke-17, PSIS Semarang memiliki peluang lewat Andreas Ado. Ia berhasil lepas dari kawalan Salles. Sayang, tendangannya masih bisa diantisipasi Awan Setho.
Bhayangkara FC sebenarnya bukan tanpa serangan. Pada enit ke-45, Anderson Salles berhasil melepaskan tembakan terarah ke gawang PSIS Semarang. Namun, tendangannya masih bisa dihalau Jandia Eka Putra. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, PSIS dan Bhayangkara cukup kesulitan menembus pertahanan lawan masing-masing. Baru di menit ke-52 PSIS mendapatkan peluang bagus lewat situasi tendangan bebas.
Menit ke-59, PSIS Semarang mendapatkan peluang emas. Tandukan Wallace Costa masih bisa ditahan Awan Setho Namun, bola muntah yang kembali mengarah ke kaki Costa gagal dieksekusi menjadi sebuah gol.
PSIS Semarang yang terus menggencarkan serangan baru bisa menciptakan gol ke gawang Bhayangkara FC.
Alfeandra Dewangga, berhasil melepaskan tendangan bebas akurat yang gagal ditepis oleh kiper dari Bhayangkara FC. Skor imbang 1-1 berakhir hingga babak kedua usai.
Gol dari Alfeandra Dewangga juga berhasil membuat PSIS Semarang lepas dari kekalahan dari Bhayangkara FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Menikmati Nonton Langsung Pertandingan Benfica Vs Estrela Amadora, Spektakuler!
Sepak Bola 10 jam yang lalu -
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 10 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 18 jam yang lalu
-
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 13 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 15 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 16 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 16 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 18 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 19 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 19 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 20 jam yang lalu -
VIDEO: Disambut Puluhan Unta, Prabowo Tiba di Abu Dhabi
Nasional 21 jam yang lalu -
VIDEO: Alasan Putus Cinta Gak Cuma Menyakiti Hati, Tapi Juga Tubuh
Unik 21 jam yang lalu