VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Arema FC Taklukkan Borneo FC Berkat 2 Gol Carlos Fortes
- Arema FC meraih 3 poin dalam pertandingan pekan ke-16 BRI Liga 1 2021/2022. Tim Singo Edan mengalahkan Borneo FC berkat 2 gol Carlos Fortes dalam laga yang digelar di Stadion Moh. Subroto, JUmat (10/12/2021) malam hari WIB.
Gol pertama Carlos Fortes untuk Arema FC tercipta pada babak kedua, tepatnya menit ke-66. Bermula dari tendangan bebas Bagas Adi, bola sempat ditepis kiper Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu. Kemudian, Fortes tanpa pengawalan menanduk bola muntah tersebut dengan mudah untuk mengubah skor menjadi 1-0.
Borneo FC ternyata bisa memberikan respons cepat terhadap gol Carlos Fortes tersebut. Pada menit ke-69, Francisco Torres bisa membobol gawang Arema. Bermula dari umpan silang melambung dari M. Sihran, striker Brasil tersebut berhasil menanduk bola dengan sangat baik ke gawang Arema. Skor berubah menjadi imbang 1-1.
Setelah itu, laga berlangsung intens dan sengit. Fortes kembali membuat Arema unggul pada menit ke73. Kali ini lewat tendangan bebas. Fortes melepaskan tendangan melengkung ke tiang jauh dan tak sanggup digapai kiper Gianluca. Skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Arema FC.
Tim Pesut Etam sempat membuat gol pada menit ke-81 kembali lewat tandukan Torres. Namun, gol tersebut dianulir karena bola hasil umpan silang Sihran dianggap sudah melewati garis lapangan dan dianggap "out".
Skor 2-1 untuk keunggulan Arema FC atas Borneo FC bertahan hingga pertandingan usai. Tambahan tiga poin membuat Arema kembali ke posisi kedua klasemen BRI Liga 1 musim ini dengan 33 poin. Sementara itu, Borneo berada di posisi ketujuh dan membuat catatan lima kemenangan beruntun mereka terhenti.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Lebih Dekat dengan Adhitia Herawan, Bobotoh Sejati yang Kini Jadi Direktur Olahraga Persib Bandung
Sepak Bola 26 Okt 2024, 13:12 WIB -
VIDEO: Produsen Otomotif Asal Korea Selatan, Resmi Jadi Sponsor BRI Liga 1
Sepak Bola 23 Okt 2024, 17:03 WIB -
VIDEO: Carlos Pena Akan Cari Solusi Jika Persija Jakarta Tidak Bisa Mainkan Tiga Pemain yang Dipanggil Timnas Indonesia
Sepak Bola 09 Okt 2024, 20:17 WIB
-
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 1 jam yang lalu -
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 6 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 7 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 7 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 9 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 10 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 11 jam yang lalu