VIDEO: Keistimewaan Toko Roti Milik Bintang Persib Bandung, Kim Kurniawan
- Di tengah masa pandemi COVID-19, salah satu bintang Persib Bandung, Kim Kurniawan, melebarkan sayap bisnisnya. Setelah berbisnis clothing dan barbershop, pemain bernomor punggung 23 di tim Maung Bandung tersebut membuka bisnis toko roti dengan keistimewaan roti khas Jerman di Sultown, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Minggu (15/11/2020).
Kim Kurniawan memiliki rencana berbuka usaha roti khas Jerman tersebut sudah lama dan idenya dari ibu tercinta yang memang asli asal Jerman. Awalnya buka usaha bakery bernama "Kim's Backstube" rencananya pada 20201. Namun, rencana Kim tersebut dipercepat realisasinya karena tersedia tempat yang mau disewakan.
"Ibu saya memang suka bikin kue dan roti, dari situ sebenarnya ide didapat. Apalagi tahun depan orang tua mau pensiun, mengajak kami untuk usaha, dan kebetulan dapat kesempatan untuk ambil alih di sini. Rencananany tahun depan, tetapi ternyata tahun ini. Semoga bisa berhasil walaupun dalam masa-masa sulit ini," kata Kim setelah soft launching toko roti di Sultown.
Toko roti Kim menyediakan beragam jenis roti dengan 30 varian. Roti khas Jerman seperti pretzel menjadi salah satu keistimewaan.
"Pretzel ini roti khasnya Jerman dan selama saya di Jerman tiap hari saya makan roti itu," tutur pemain blasteran Jerman-Indonesia ini.
Diakui Kim, sebelum membuka usaha bakery sempat ragu karena khawatir dengan bahan baku yang ada di Indonesia, namun ternyata bahan yang ada di Indonesia pun bagus untuk roti-roti khas Jerman.
"Awalnya ragu-ragu, tapi meskipun ada perbedaan di sini sama di luar. Namun setelah saya coba, rasanya sama saja. Tidak ada sama sekali mengubah cita rasanya dan bentuk," ucap Kim.
Seperti apa toko roti milik gelandang Persib Bandung, Kim Kurniawan? Kalian bisa melihatnya dalam tayangan di atas.
Ringkasan
Tag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 10 jam yang lalu -
VIDEO: Beruntungnya Pemain Korea-Korea Selecao Ketemu Pemain Timnas Indonesia Jelang Terbang ke Portugal
Sepak Bola 17 jam yang lalu -
VIDEO Bola Break: Arab Saudi Biasa Saja Ah, Timnas Indonesia Layak Menang
Sepak Bola Kemarin pukul 20:29 WIB
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 9 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 10 jam yang lalu -
VIDEO: Bawaslu Putuskan Prabowo Tak Bersalah Terkait Video Dukungan untuk Cagub
TV 11 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 11 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 11 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 11 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 12 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 12 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Kendalikan Narkoba dari Penjara! Kini 15 Napi Dipindah ke Nusa Kambangan
TV 13 jam yang lalu -
VIDEO: Aksi Polisi di Cengkareng Berhasil Gagalkan Peredaran 389 Kg Sabu!
TV 13 jam yang lalu