VIDEO: Silvio Escobar Senang Persikabo Kembali Berlatih untuk Liga 1 2020
- Skuat Persikabo sudah menggelar latihan untuk persiapan bergulirnya kembali Liga 1 2020 di Lapangan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP), Hambalang, Kabupaten Bogor, sejak Senin (6/7/2020). Striker Laskar Padjajaran, Silvio Escobar, mengaku senang bisa kembali berlatih.
Silvio Escobar menjadi salah satu pemain yang ikut berlatih bersama skuat Persikabo di Lapangan PMPP. Penyerang naturalisasi tersebut merasa senang bukan hanya karena bisa merumput lagi.
"Perasaan senang karena sudah lama tidak kumpul dengan teman-teman. Senang berkumpul, bisa merumput lagi, semoga ke depannya lebih lancar," ujar Escobar.
Sebelumnya, Pelatih Persikabo, Igor Kriushenko, pernah mengungkapkan bahwa para pemain tidak dalam kondisi terbaiknya. Hal tersebut karena para pemain hanya melakukan latihan mandiri selama tiga bulan setelah kompetisi berhenti pada pertengahan Maret 2020.
Kriushenko berharap kekurangan tim Persikabo, termasuk kondisi pemain, masih bisa diperbaiki sehingga mereka dalam kondisi optimal saat pertandingan. Perbaikan kondisi fisik dilakukan selama masa persiapan di tengah pandemi COVID-19 sebelum kick-off Liga 1 2020 pada Oktober mendatang.
Sementara itu, Escobar menilai para pemain memiliki waktu yang panjang untuk adaptasi. Para pemain Persikabo sehingga memiliki waktu untuk beradaptasi secara perlahan.
"Kami mungkin pelan-pelan adaptasi soalnya ada waktu panjang untuk kompetisi. Ada waktu sekitar 3-4 bulan untuk persiapan. Jadi ada waktu kami untuk kembali ke performa fisik yang normal," kata Escobar.
Silvio Escobar juga memiliki harapan yang besar saat kompetisi Liga 1 2020 kembali bergulir. Sebagai penyerang, ia mengaku ingin fokus untuk mencetak gol bagi Persikabo.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Debut Ruben Amorim Sebagai Pelatih MU, Diwarnai dengan Hasil Imbang Melawan Ipswich Town
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Belajar Sejarah Sekaligus Menikmati Indahnya Belem, Sambil Merasakan Manisnya Pasteis de Nata
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Menikmati Nonton Langsung Pertandingan Benfica Vs Estrela Amadora, Spektakuler!
Sepak Bola 15 jam yang lalu
-
VIDEO: KPK Ungkap Alasan Gubernur Bengkulu Pakai Seragam Polisi
Nasional 37 menit yang lalu -
VIDEO: KPK Resmi Tetapkan Gubernur Bengkulu Jadi Tersangka
Nasional 1 jam yang lalu -
Debut Amorim di Manchester United Berakhir Imbang, Timnas Indonesia Dicukur Thailand
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 15 jam yang lalu -
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 18 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 20 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 20 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 21 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 21 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 23 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 23 jam yang lalu