VIDEO: Time Out Shopee Liga 1 2020, Borneo FC Vs Persela
- Borneo FC meraih tiga poin saat menghadapi Persela Lamongan di Stadion Segiri, Samarinda, pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Jumat (13/3/2020). Tim tuan rumah menang dengan skor 2-1.
Borneo FC membuka keunggulan saat laga berjalan 12 menit lewat gol yang dicetak Wildansyah. Berawal dari pergerakan Sultan Samma yang masuk ke kotak penalti Persela setelah mengecoh pemain bertahan lawan, bola dikirimkan kepada Wildansyah yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang dikawal Alfonsius Kelvan.
Tim tuan rumah terus mencoba memberikan tekanan hingga akhirnya pada menit ke-29 Titus Bonai berhasil menggandakan keunggulan Borneo FC menjadi 2-0. Memanfaatkan umpan silang mendatar dari Dedi Hartono, Titus Bonai melakukan tendangan tumit yang gagal dihalau dengan baik oleh Alfonsius Kelvan.
Persela Lamongan bangkit di babak kedua dengan mencetak gol pada menit ke-48. Berawal dari pergerakan Rafinha yang hendak masuk ke kotak penalti, bola diberikan kepada Riyatno Abiyoso yang berada di sisi sayap kiri. Riyatno kemudian melepaskan umpan silang mendatar ke jantung pertahanan Borneo FC dan diselesaikan oleh Ady Setiawan yang membuat kedudukan menjadi 2-1.
Skor 2-1 untuk keunggulan Borneo FC atas Persela bertahan hingga pertandingan pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 tersebut usai. (Benediktus Gerendo Pradigdo)
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Borneo FC Bantai Lion City Sailors 3 Gol Tanpa Balas, Kemenangan Perdana di ASEAN Club Championship
Sepak Bola 23 Ags 2024, 11:14 WIB -
VIDEO: Evaluasi Semen Padang Setelah Telan Kekalahan dari Borneo FC di Laga Perdana BRI Liga 1 2024/2025
Sepak Bola 13 Ags 2024, 10:37 WIB -
VIDEO: Menang atas Semen Padang, Pelatih Borneo FC Keluhkan Rumput di Stadion PTIK
Sepak Bola 13 Ags 2024, 10:14 WIB
-
VIDEO: Menikmati Nonton Langsung Pertandingan Benfica Vs Estrela Amadora, Spektakuler!
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 3 jam yang lalu -
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 7 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 8 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 9 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 10 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 12 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 13 jam yang lalu