VIDEO: Highlights NBA, Boston Celtics Dipermalukan Tamunya Golden State Warriors 111-107
Boston Celtics harus mengakui keunggulan tamunya Golden State Warriors pada pada lanjutan kompetisi NBA 2021/2022, Sabtu (18/12/2021). Bermain di TD Garden, Boston Celtics kalah dari Golden State Warriors dengan skor akhir 111-107.
Pada awal pertandingan Golden State Warriors langsung tancap gas untuk bisa unggul pada kuarter pertama. Terbukti, pada akhir kuarter pertama Warriors unggul 36-26 dari Celtics.
Di kuarter kedua Warriors juga tidak mengendurkan tekanannya ke daerah pertahanan Celtics. Tim asuhan Steve Kerr ini mampu mempertahankan keunggulannya hingga akhir kuarter kedua dengan skor 68-54.
Tidak ingin semakin jauh tertinggal dari Warriors, Celtics mencoba memperkecil jarak poin pada kuarter ketiga. Hailnya, Celtics dapat unggul pada kuarter ketiga ini dan sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 82-81.
Namun, pada kuarter penentuan, Warrirors kembali bangkit dan mampu mempertahankan keunggulan sejak awal laga. Warriors akhirnya keluar menjadi pemenang pada pertandingan hari ini dengan unggul dari Celtics 111-107.
Bintang pada pertandingan ini jatuh kepada Stephen Curry. Pemain bernomor punggung 30 ini sukses menorehkan 30 poin pada laga ini. Jumlah poin tersebut menjadi yang terbanyak diantara para pemain yang bertanding pada pertandingan kali ini.
Kemenangan pada pertandingan hari ini memantapkan posisi Golden State Warriors di puncak klasemen sementara wilayah barat NBA 2021/2022 dengan koleksi 24 kemenangan dan 5 kekalahan. Sementara bagi Boston Celtics, harus puas berada di posisi ke-10 klasemen sementara wilayah timur.
Bagaimana keseruan pertandingan antara Golden State Warriors melawan Boston Celtics? Kalian bisa menikmatinya dalam tayangan highlights NBA di atas.
Ringkasan
Tag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Tiba di Portugal, Para Pemain Korea-Korea Selecao Berkunjung ke Dubes RI
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Setelah Melalui 18 Jam Penerbangan, Akhirnya Pemain Korea-Korea Selecao TibadiPortugal
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VLOG: Reaksi Gila Fans di Tribune SUGBK Saat Timnas Indonesia Taklukkan Arab Saudi
Sepak Bola 6 jam yang lalu
-
Sedih dan Kecewa, Ria Ricis Diancam dan Diperas Mantan Karyawannya Sendiri
Hiburan 1 jam yang lalu -
Pertarungan King Maker Pilgub 2024 di Kandang Banteng
Nasional 1 jam yang lalu -
Perjalanan Terpidana Mati Mary Jane Veloso
Nasional 1 jam yang lalu -
Suami Airin Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi
Nasional 1 jam yang lalu -
Siapa Capim dan Dewas KPK Terpilih?
Nasional 1 jam yang lalu -
Pertarungan Megawati vs Jokowi di Kandang Banteng Pilgub 2024
Nasional 1 jam yang lalu -
VIDEO: Cabup Biak yang Lakukan Kekerasan Seksual Ditangkap
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Senyuman Bahagia Prabowo Usai Bawa Pulang Investasi 18,5 Miliar Dollar
Nasional 2 jam yang lalu -
Olivia Marsh Cerita Tentang Lagu Baru "Heaven" Memori Masa Kecil, & Keluarga
Hiburan 2 jam yang lalu -
The Lantis Main Game Saling Tunjuk, Siapa Yang Paling Sering Telat Latihan?
Hiburan 3 jam yang lalu -
Outfit Artis Hadir Kajian yang Digelar Nagita Slavina, Titi Kamal dan Ashanty Kenakan Kerudung
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Potret Manis Tissa Biani dengan Tutu Dress Sentuhan Wastra di FFI 2024
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Daun Jatuh Ajak Prilly Latuconsina Collab Di Single Terbarunya "Tuk Singgah"
Hiburan 3 jam yang lalu