VIDEO: Lucunya, Kolaborasi Baby Shark dengan Maskot Paralimpiade Tokyo
- Hadir tayangan menarik yang memperlihatkan kolaborasi antara karakter animasi Baby Shark dari Pinkfong dengan maskot Paralimpiade Tokyo 2020 (2021), Someity. Apa yang mereka lakukan?
Karakter animasi Baby Shark Brooklyn, Pinkfong, dan Hogi bersama dengan Someity memperkenalkan cabang-cabang olahraga yang digelar di Paralimpiade Tokyo 2020 (2021), sebuah penyelenggaraan multi-sport event untuk para atlet dengan disabilitas yang digelar setelah Olimpiade Tokyo. Mereka memperkenalkannya dengan cara yang menarik untuk anak-anak, yaitu dengan lagu dan tarian.
Tayangan tersebut diberi judul "Tokyo 2020 Para Sport Dance". Tujuan adanya tayangan animasi tersebut, menurut situs paralympic.org, untuk mengedukasi anak-anak tentang Paralimpiade.
Lagu yang ditunjukkan memiliki karakter seperti "Baby Shark Dance" yang sempat viral di dunia. Video lagu di kanal Pinkfong Kids' Songs and Stories tersebut sudah ditonton lebih dari 8,5 milliar kali di Youtube. Hingga saat ini menjadi tayangan yang paling banyak ditonton di Youtube.
"Saya yakin anak-anak di seluruh dunia akan tertarik dengan Paralimpiade karena adanya Tokyo 2020 Para Sport Dance," ujar Tomoki Sato, atlet para atletik asal Jepang, yang meraih medali perak di Paralimpiade Rio 2016.
Penampilan Baby Shark dengan Someity bisa disebut kolaborasi antara Korea Selatan dengan Jepang. Baby Shark Brooklyn merupakan karakter yang merupakan bagian dari Pinkfong, yang juga adalah merek beragam produk edukasi anak-anak dari perusahaan SmartStudy. Perusahaan asal Korsel tersebut bergerak di bidang hiburan edukatif sejak 2010.
Seperti apa kolaborasi menarik dari Baby Shark dengan maskot Paralimpiade Tokyo, Someity? Kalian bisa menikmatinya dalam tayangan animasi di atas.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 5 jam yang lalu -
VIDEO: Pemain Korea-Korea Selecao Menikmati Berlatih di Dinginnya Malam Portugal
Sepak Bola 6 jam yang lalu -
VIDEO: Liverpool Menang Tipis Atas Southampton, Mohamed Salah Jadi Pahlawannya
Sepak Bola 6 jam yang lalu
-
Aset Perusahaan Inul Daratista Dibawa Kabur Pegawai, Kerugian Mencapai Rp 1 Milyar
Hiburan 31 menit yang lalu -
Jarang Diketahui, Ini Cara Mandi yang Bikin Badan Lebih Bersih dan Wangi
Lifestyle 37 menit yang lalu -
VIDEO: Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia, Diduga Terkena Serangan Jantung
Nasional 2 jam yang lalu -
Ngikutin Aktivitas Kris Dayanti Seharian, Banyak Banget yang Dilakuin!
Hiburan 2 jam yang lalu -
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Santri yang Diduga Gantung Diri, Autopsi Ungkap Dugaan Tindak Pidana
TV 2 jam yang lalu -
VIDEO: Belasan Mobil Mewah Disita Polisi dari Kasus Judi Online Komdigi
Nasional 3 jam yang lalu -
VIDEO: Supriyani Divonis Bebas Tepat di Hari Guru
Nasional 3 jam yang lalu -
VIDEO: Presiden Prabowo Kembali ke Tanah Air Usai Kunjungan ke 6 Negara
TV 3 jam yang lalu -
Citra Kirana Akan Dampingi Rezky Aditya Tes DNA, Wenny Ariani Berikan Apresiasi
Hiburan 3 jam yang lalu -
VIDEO: Masa Tenang Pilkada, Panwaslu Tertibkan Alat Peraga Kampanye
TV 4 jam yang lalu -
Prabowo Bawa Pulang Oleh-oleh Investasi, SPBU Shell Dikabarkan Tutup
Nasional 4 jam yang lalu