VIDEO BERANI BERUBAH: Anggrek, dari Hobi Jadi Rezeki
Rohimah hanya bisa mengelus dada saat pandemi Covid-19 dinyatakan telah masuk Indonesia. Ini adalah sebuah kabar buruk baginya yang memiliki usaha travel agent di Banyuwangi, Jawa Timur. Dan benar saja, saat aturan PSBB dan larangan bepergian diumumkan, usaha Rohimah jadi terpuruk.
Bisnis yang tadinya memberikan dia omzet Rp300 juta per bulannya, kini tak menghasilkan apa-apa dan merugi. Bila ingin mempertahankan semua karyawannya, Rohimah harus Berani Berubah. Karena hobi dengan tanaman anggrek, ide untuk membudidayakannya pun muncul. Dia yakin bahwa anggrek memang memiliki nilai jual komersial yang luar biasa.
Kini, Rohimah memiliki Raung Orchid, tempat museum dan budidaya anggrek. Keindahan anggrek Rohimah pun sudah terdengar sampai luar kota. Pembeli yang awalnya hanya warga sekitar kini juga berdatang dari luar Banyuwangi.
Tak hanya sampai disana, Rohimah turut merekrut orang-orang yang terkena PHK dari perusahaan-perusahaan. Niatnya untuk membantu mereka agar bisa kembali memiliki penghasilan lewat budidaya anggrek. Kurang lebih sekarang sudah ada 7 orang karyawan korban PHK yang Rohimah ajak untuk bekerja bersamanya.
Yuk, ikuti kisah ini maupun yang lainnya dalam Program Berani Berubah, hasil kolaborasi antara SCTV, Indosiar bersama media digital Liputan6.com dan Merdeka.com
Program ini tayang di Stasiun Televisi SCTV setiap Senin di Program Liputan 6 Pagi pukul 04.30 WIB, dan akan tayang di Liputan6.com serta Merdeka.com pada pukul 06.00 WIB di hari yang sama.
Ingin tahu cerita lengkapnya, simak dalam video berikut ya.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Pelaku Pembunuhan di Loket PLN Ditangkap, Polisi Sita Senjata Rakitan
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Surabaya, 25 Pelaku Diamankan!
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Siswa Kelas 3 SD Kritis Usai Dianiaya Kakak Kelas, Apa Penyebabnya?
TV 3 jam yang lalu
-
VIDEO: Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Dipertemukan Oleh Rekor Dunia Guinness
Unik 37 menit yang lalu -
VIDEO: Detik-Detik Sopir Lompat Keluar Sebelum Truk Solar Jatuh ke Jurang
Unik 2 jam yang lalu -
VIDEO: Nekat, Aksi Vandal Pemuda Sasar Bus Dinas Milik Ditpolairud Polda Jabar
Unik 3 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum Kepung Permukiman di Dayeuhkolot
TV 3 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Banjir Putus Akses Jalan Antar Desa di Pandeglang
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Reaksi AS dan UE terhadap Surat Penangkapan ICC atas Benjamin Netanyahu
Internasional 4 jam yang lalu -
Anniversary 10 Tahun Pernikahan Tantri & Arda Rilis Single Terbaru "TUMBUH BERSAMA"
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Berkeliling Stadion Jose Alvalade, Melihat Lebih Dekat Sejarah Sporting CP
Sepak Bola 5 jam yang lalu -
KAPANLAGI VLOG | Seru-Seruan Di JOYLAND 2024 DAY 1
Hiburan 6 jam yang lalu -
VIDEO: Dari Pintu ke Pintu, Diaspora Indonesia Bangun Bisnis Produk Kantor dan Sekolah di AS
Bisnis 7 jam yang lalu -
Bikin Anak Lebih Tinggi, Ini Rahasia di balik Segelas Susu!
Kuliner 8 jam yang lalu -
Bikin Anak Lebih Tinggi, Ini Rahasia di balik Segelas Susu!
Kuliner 8 jam yang lalu