VIDEO: Pemain Arema FC, Ridwan Tawainella Manfaatkan Batako dan Pasir untuk Jaga Kebugaran
- Arema FC masih memberikan tugas kepada pemainnya untuk tetap jaga kondisi ketika tidak ada latihan bersama tim. Pemain sayap, Ridwan Tawainella, tidak kehabisan akal untuk tetap bugar dengan memanfaatkan bahan untuk pembangunan rumah. Apa yang dilakukannya?
Beberapa hari lalu, Ridwan Tawainella latihan beban dengan karung berisi pasir dan batako. Dua bahan bangunan itu diangkat bergantian. Karung pasir diangkat di pundaknya. Sesi kedua dia memagang dua batako untuk latihan beban di tangan dan juga untuk push up.
"Adanya cuma itu (batako dan karung pasir). Jadi saya pakai saja," kata mantan pemain PSM Makassar tersebut.
Kebetulan Ridwan latihan di sebuah rumah yang sedang dalam proses pembangunan. Sehingga ada beberapa karung pasir dan batako yang tersedia. Tapi latihan ini tidak dilakukan setiap hari. Iaa menggunakannya ketika menjalankan program latihan yang ditambah dengan beban untuk fitnes.
"Tempat fitnes di sini tutup. Jadi pakai itu saja," lanjutnya.
Para pemain Arema FC berlatih di rumah karena sudah satu bulan tim tidak menggelar latihan karena virus corona COVID-19 yang menjangkiti Indonesia dan dunia. Pandemi juga membuat kompetisi Shopee Liga 1 2020 sementara dihentikan.
Sebelumnya, kiper Arema FC, Kurniawan Kartika Ajie, juga tampak menggunakan batu bata sebagai alat bantu latihan. Bata tersebut diletakkan di jalan untuk latihan kelincahan.
Tampaknya latihan menggunakan beberapa alat bantu dari bahan di sekitar rumah juga terpantau oleh tim pelatih Arema. Hal itu karena vidio tersebut dikirimkan sebagai bahan laporan untuk pelatih.
Seperti apa aksi pemain Arema FC, Ridwan Tawainella, menjaga kebugaran dengan memanfaatkan pasir dan batako? Jawabannya dapat dilihat dalam video di atas.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 17 jam yang lalu -
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 23 jam yang lalu
-
VIDEO: TPS Prabowo Bersolek, Puluhan TNI dan Polisi Jaga Ketat
Nasional Baru saja -
VIDEO: Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak, Kombes Irwan Anwar Buka Suara
Nasional 13 menit yang lalu -
25 Fun Fact Tentang Baby Niken, Pernah Dapat Cowo Se-Red Flag Ini!
Hiburan 28 menit yang lalu -
Baby Niken Ceritakan Perjalanannya Di Dunia Politik
Hiburan 31 menit yang lalu -
Potret Lamaran Dewi Nurmania Anak Sulung Muzdalifah, Digelar Mewah - Dihadiri Eko Patrio dan Viona
Hiburan 51 menit yang lalu -
VIDEO: Diduga Bakal Jadi Serangan Fajar, Mobil Sembako Dicegat Warga
Nasional 1 jam yang lalu -
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Tangkap Pelaku Penipuan "Beruang Rusak Mobil Mewah"
Nasional 4 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 17 jam yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 17 jam yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 17 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 18 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 18 jam yang lalu