VIDEO: Persebaya Disambut Bonek Bak Juara
- Kota Surabaya benar-benar hijau. Pemandangan itu terlihat di Jalan A. Yani yang menjadi akses utama ke tengah kota. Bonek memadati jalan tersebut untuk menyambut klub kebanggaannya, Persebaya Surabaya
Sambutan dari Bonek ini sangat meriah seolah Persebaya baru saja menjuarai Shopee Liga 1 2019. Kenyataannya tentu tidak demikian. Trofi juara kompetisi kasta tertinggi musim ini telah menjadi milik Bali United.
Suporter dengan warna kebesaran hijau itu hanya ingin memberikan apresiasi terhadap para pemain Bajul Ijo. Sebab, Persebaya telah menundukkan dua tim rival, Arema FC dan Persija Jakarta, dalam dua pertandingan sebelumnya secara beruntun.
Arema dipaksa takluk 1-4 oleh Persebaya di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (12/12/2019). Paling gres, tim berjulukan Bajul Ijo itu mempermalukan Persija dengan skor 2-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa malam (17/12/2019).
Kehadiran Bonek ini didasari oleh kerinduan mereka terhadap tim. Persebaya menjalani momen yang tidak mudah selama sebulan terakhir. Manajemen klub mendapat sanksi tidak boleh menggelar pertandingan dengan kehadiran penonton. Tapi, David da Silva dkk justru tampil trengginas dengan melewati delapan laga tanpa kekalahan.
Bonek yang hadir di Jalan A. Yani mencapai ribuan. Sejak sekitar pukul 15.00 WIB mereka dengan sabar menunggu kedatangan bus pemain dengan memadati jalan itu. Sesuai informasi, skuat Persebaya tiba di Surabaya pukul 15.10 WIB.
Sejak sore hari Bonek sudah menantikan kedatangan para pemain Bajul Ijo setelah menjalani laga tandang. Beberapa warga yang kebetulan melintas juga ikut berhenti dan mengabadikan momen ini. Setelah dua jam menunggu, bus pemain Persebaya akhirnya melintar pada sekitar pukul 17.00 WIB. Bonek menyalakan flare, membentangkan spanduk, dan menyanyikan lagu-lagu mereka seperti saat mendukung Persebaya di stadion.
Sayang, tidak ada pemain Persebaya yang turun dari bus. Hanya striker David da Silva saja yang menumpangi mobil bak terbuka milik seorang Bonek. Pemain yang telah mengoleksi 12 gol bersama Persebaya itu melambaikan tangan ke arah massa.
Sisanya, bus pemain Persebaya melaju terus di tanguh lautan massa dengan warna hijau. Bonek lantas berkonvoi menemani kepulangan para pemain itu menunju apartemen yang menjadi kediaman mereka di kawasan Surabaya Selatan. (Aditya Wany)
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 9 jam yang lalu -
VIDEO: Pemain Korea-Korea Selecao Menikmati Berlatih di Dinginnya Malam Portugal
Sepak Bola 10 jam yang lalu
-
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 36 menit yang lalu -
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
TV 48 menit yang lalu -
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 3 jam yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 3 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 4 jam yang lalu -
Pesona Maria Theodore dengan Riasan Hollywood Glam, Disebut Mirip Selena Gomez
Lifestyle 4 jam yang lalu -
Aset Perusahaan Inul Daratista Dibawa Kabur Pegawai, Kerugian Mencapai Rp 1 Milyar
Hiburan 5 jam yang lalu -
Jarang Diketahui, Ini Cara Mandi yang Bikin Badan Lebih Bersih dan Wangi
Lifestyle 5 jam yang lalu -
VIDEO: Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia, Diduga Terkena Serangan Jantung
Nasional 6 jam yang lalu -
Ngikutin Aktivitas Kris Dayanti Seharian, Banyak Banget yang Dilakuin!
Hiburan 6 jam yang lalu -
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Santri yang Diduga Gantung Diri, Autopsi Ungkap Dugaan Tindak Pidana
TV 6 jam yang lalu