Geng Motor Serang Pria yang Ikut Sahur on The Road di Jakarta Selatan
Aksi brutal geng motor menyasar rombongan warga yang menggelar sahur di jalan atau sahur on the road di kawasan Dokter Satrio, Jakarta. Nahas, satu orang peserta sahur jalanan tewas setelah mengalami luka sabetan senjata tajam.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Sabtu (18/5/2019), dalam video amatir yang terekam warga, korban Danu Tirta, warga Pondok Kelapa, Jakarta, dini hari tadi dibopong oleh warga usai dianiaya oleh sekelompok geng motor dengan senjata tajam.
Aksi penyerangan tersebut terekam dalam CCTV di Jalan Dokter Satrio, Jakarta Selatan. Korban dan adiknya yang mengendarai sepeda motor tiba-tiba saja dikepung oleh puluhan anggota geng motor yang membawa sejumlah senjata tajam.
Diketahui, korban baru saja berpisah dengan rombongan teman-temannya usai menggelar sahur on the road. Korban menghembuskan napas terakhirnya saat perjalanan ke rumah sakit.
Tak berselang lama, tim Satuan Polres Jakarta Selatan, Eagle One berhasil memburu keberadaan para pelaku di jalan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Petugas menyita sejumlah senjata tajam, termasuk salah satunya yang masih berlumuran darah.
Sedikitnya 50 sepeda motor disita petugas. Namun, hanya 20 orang anggota geng motor yang berhasil diringkus, sementara sisanya kabur saat mengetahui keberadaan petugas.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Geng Motor Aniaya Petugas SPBU di Lampung karena Tersinggung dengan Suara Knalpot
Nasional 30 Jul 2024, 12:37 WIB -
VIDEO: Hendak Bubarkan Tawuran, Dua Polisi di Probolinggo Malah Dibacok Anggota Geng Motor
Nasional 03 Jun 2024, 20:21 WIB -
VIDEO: Kacau! Anggota Geng Motor Serang Rumah Pribadi Polisi di Bulukumba
Nasional 14 Mar 2024, 22:20 WIB
-
VIDEO: Menyingkap Keindahan Tersembunyi di Perbukitan Menoreh Kulon Progo
Lifestyle 4 jam yang lalu -
Fokus : Angin Puting Beliung di Desa Senganan Tabanan Terjang Permukiman
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Bakpao Karakter, Hidangan Imlek Kekinian yang Wajib Dicoba
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: Kantong Plastik Berisi Jasad Bayi Ditemukan Warga, Sempat Ditarik Seekor Anjing
Nasional 6 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Hindari Polisi, Seorang Pelaku Curanmor Terjun ke Sungai Musi
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Kisah Pilu di Balik Kebakaran Glodok Plaza, Suami Mencari Istri yang Hilang
Nasional 8 jam yang lalu -
VIDEO: Leon Goretzka Cetak Brace, Bayern Munchen Menang Tipis atas Wolfsburg
Olahraga 11 jam yang lalu -
VIDEO: Bayer Leverkusen Tampil Perkasa, Kalahkan Borussia Monchengladbach 3-1 di BayArena
Olahraga 12 jam yang lalu -
VIDEO: Pakai Transportasi Umum Lebih Murah dengan Tarif Integrasi
Unik 12 jam yang lalu