Prabowo Kunjungi Korban Bencana di Palu dan Sigi, Sandi Main Basket di Bulungan
Dalam safari politiknya ke Kota Palu dan Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Selasa sore, Calon Presiden nomor 02 Prabowo Subianto mengunjungi korban gempa dan likuifaksi di hunian sementara atau huntara.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (9/1/2019), ribuan pengungsi korban gempa dan likuifaksi di lokasi huntara di Kelurahan Mpanau, Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, menyambut meriah kehadiran Prabowo. Mereka sangat antusias untuk berjabat tangan dan bertemu langsung dengan calon presiden nomor 02 ini. Prabowo pun kewalahan dengan massa yang mengerubutinya.
Hal serupa juga terjadi di Kelurahan Petobo, Kota Palu dan Desa Jonooge, Kecamatan Dolo. Bahkan, warga rela berdesakan untuk mendekat Capres Prabowo ini. Prabowo prihatin dengan bencana yang melanda Sulawesi Tengah khususnya Kabupaten Sigi, Kota Palu, dan Kabupaten Donggala.
Prabowo berharap segera ada perbaikan sarana dan prasarana yang rusak dan ia pun menyampaikan wacana pembentukan menteri khusus penanganan bencana.
"Pembentukan itu supaya kita lebih siap menghadapi bencana dan bisa lebih cepat membantu rakyat, banyak negara punya badan-badan yang seperti itu, saya sedang berpikir ke situ," jelas Capres No. 02 Prabowo Subianto.
Sementara, kendati disibukkan dengan persiapan debat pilpres 2019, Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno tetap menyempatkan olahraga. Sandi kembali bermain basket bersama teman-teman semasa sekolah setelah sebelumnya berlari dari kediamannya ke GOR Bulungan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Sandiaga memastikan dalam beberapa hari ini berada di Jakarta untuk fokus menyiapkan pemaparan visi misi termasuk berdiskusi bersama Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). (Muhammad Gustirha Yunas)
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
Jokowi Sapa Warga Karawang Naik Mobil Kuno
Nasional 09 Apr 2019, 14:09 WIB -
Aksi Prabowo Gebrak Podium saat Kampanye di Yogyakarta
Nasional 09 Apr 2019, 11:08 WIB -
KPU Tambahkan Doa Bersama dan Komitmen Pemilu Damai pada Debat Pamungkas Pilpres
Nasional 08 Apr 2019, 12:16 WIB
-
Gaya Geng RANAYU Natasha Rizky hingga Nina Zatulini di Jepang, Kompak Berbusana Kimono
Lifestyle 1 jam yang lalu -
OOTD Hijab Lima Sekawan, Irish Bella hingga Dhini Aminarti saat Liburan ke Alam Bersama Para Suami
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Gaya Kompak Zaskia dan Shireen Sungkar Bersama Ibunda saat Kondangan Bareng
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Potret Asmirandah dan Chloe Tampil Kompak dengan Dress Biru, Ibu-Anak Bak Putri di Negeri Dongeng
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Gaya Serba Putih Musisi Tanah Air di Pernikahan Teddy Adhitya dan Jelita Clough
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Fahad Haydra Kenang Masa Kecil, Sering Dititipin ke Rental PS
Hiburan 12 jam yang lalu -
Frederika Cull Cerita Momen Interview Puteri Indonesia Sampai Dapat Piala Pertama
Hiburan 12 jam yang lalu -
VIDEO Lebih Dekat Aisar Khaled: Influencer Top Malaysia yang Siap Baku Pukul di Byon Combat Vol. 4
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 14 jam yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 15 jam yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 15 jam yang lalu