Usai Libur Akhir Tahun Diwarnai Aksi ASN yang Terlambat Apel Pagi

Usai Libur Akhir Tahun Diwarnai Aksi ASN yang Terlambat Apel Pagi

Hari pertama masuk kantor usai libur panjang Natal dan Tahun Baru diwarnai dengan para aparatur sipil negara (ASN) yang datang terlambat. Sejumlah karyawan pun berlarian menuju lapangan apel pagi. Hal tersebut tak hanya terjadi di Ibu Kota, tapi juga di Jombang, Jawa Timur.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (2/1/2019), sejumlah pegawai negeri sipil (PNS) tampak tergesa-gesa saat memasuki gerbang pintu Kantor Pemprov DKI Jakarta, Rabu pagi tadi.

Waktu yang telah melewati pukul 07.30 WIB, membuat mereka harus berlarian dari halaman depan agar bisa sampai ke ruang kerja. Sesuai dengan Peraturan Pemerintah (Permen) Nomor 53 Tahun 2010, PNS yang terlambat akan dikenakan sanksi ringan.

Hal yang sama terjadi di Jombang, Jawa Timur. Puluhan ASN di lingkup pemerintahan Kabupaten Jombang berlarian akibat terlambat saat apel akan digelar. Sejumlah petugas Satpol PP yang berjaga dilokasi tampak berteriak, meminta para karyawan bergegas menuju lapangan apel.

Selain diwarnai aksi keterlambatan, para ASN juga banyak yang bermain telepon genggam saat upacara berlangsung. Hal itu dilakukan saat Bupati Jombang tengah memberikan arahan. Bahkan tak segan dari mereka yang bergurau saat apel di hari pertama kerja tahun 2019. (Galuh Garmabrata)

Ringkasan

Oleh Maria Flora pada 02 January 2019, 14:24 WIB

Video Terkait

Spotlights