VIDEO: Tim Uber dan Thomas Cup Mendapat Apresiasi Penuh dari Menpora dan Sekjen PBSI

VIDEO: Tim Uber dan Thomas Cup Mendapat Apresiasi Penuh dari Menpora dan Sekjen PBSI

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia mendapat sambutan hangat dari Menpora dan Sekjen PBSI, pada Senin (6/5/2024).

Menpora, Dito Ariotedjo dan Sekjen PBSI, Fadil Imran memberikan apresiasi sebesar-besarnya bagi para atlet yang telah berjuang.

Sebelumnya, Tim Thomas dan Uber Cup harus puas menempati posisi runner up setelah kandas di partai final oleh tuan rumah, China.

Namun posisi runner up juga merupakan salah satu torehan yang cukup apik ditengah krisis gelar juara para atlet di beberapa kompetisi.

Tim Uber harus menelan kekalahan dengan China dengan skor 3-0, sementara Tim Thomas harus menelan kekalahan dengan skor 3-1 kontra China.

Dito Ariotedjo juga mengatakan jika Tim Uber dan Tim Thomas Cup mengalami peningkatan yang cukup pesat setelah berhasil menjadi runner up di kompetisi tersebut.

Berikut ini apresiasi dari Menpora dan PBSI kepada Tim Thomas dan Uber Cup setelah tiba di Tanah Air.

Ringkasan

Oleh Muhammad Iqbal Ichsan pada 07 May 2024, 17:29 WIB

Video Terkait

Spotlights